Pemkot Kediri Larang Takbir Keliling, Warga yang Ngeyel Bakal Dihalau Petugas dan Diminta Putar Balik

Pemkot Kediri Larang Takbir Keliling
Caption: Ilustrasi Takbiran Keliling (Freepik)

Metaranews.co, Kota Kediri – Demi ketertiban dan keamanan perayaan Hari Raya Idul Fitri sebentar lagi, Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri melarang masyarakat melakukan kegiatan takbir keliling.

Imbauan peniadaan takbir keliling tersebut tercantum dalam Surat Edaran (SE) Pemkot Kediri nomor : 451/249/419.012/2023, perihal pelaksanaan takbir pada Idul Fitri tahun 1444H/2023 M.

Bacaan Lainnya

Dalam surat edaran tersebut, dijelaskan bahwa takbir keliling ditiadakan, dan kegiatan takbiran hanya boleh dilakukan di masjid atau musala setempat.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Pemkot Kediri, Ahmad Jainudin menuturkan, imbauan ini merupakan hasil tindak lanjut dari rapat koordinasi Forkopimda Kota Kediri pada 6 April 2023 lalu.

“Intinya, larangan ini untuk mengantisipasi keramaian dan menjaga ketertiban serta keamanan masyarakat. Dikarenakan tahun ini jumlah pemudik (diprediksi) naik dua kali lipat,” ujar Jainudin kepada Metaranews.co, Rabu (19/04/2023).

Lebih lanjut, Jainudin mengungkapkan, karena tingginya mobilitas masyarakat menjelang lebaran, ditambah masih adanya pembangunan infrastruktur di Kota Kediri, maka kondisi jalanan menjadi rawan terjadi kecelakaan apabila takbir keliling tetap dilakukan.

“Maka untuk mengantisipasi kerawanan itu, diterbitkanlah surat edaran,” papar dia.

Jainudin juga mengatakan, bahwa Pemkot Kediri akan terus berkoordinasi, baik dengan pihak Kepolisian dan TNI terkait pengamanan wilayah di Kediri.

“Nantinya di malam lebaran, petugas dari Dishub, Satpol PP, TNI, dan Polri akan siap berjaga di beberapa titik jalan. Kalau ada yang ngeyel buat takbir keliling, akan dihalau suruh putar balik,” pungkas Jainudin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *