Permintaan Luar Kota Meningkat, Harga Telur di Kota Blitar Tembus Rp 30.000 Per Kilogram

Harga Telur Kota Blitar
Caption: Pembeli tengah memilih telur di Pasar Pon Kota Blitar, Kamis (11/5/2023). Doc: Bahtir/Metaranews.co

Metaranews.co, Kota Blitar – Harga telur ayam di Pasar Pon Kota Blitar terus naik dalam sepekan ini.

Sekarang, harga eceran telur ayam di Pasar Pon Kota Blitar tembus Rp30.000 per kilogram.

Bacaan Lainnya

“Harga telur naik terus sepekan ini. Hari ini harganya sudah Rp30.000 per kilogram,” kata pedagang telur di Pasar Pon Kota Blitar, Sendyta Kusuma Wardana, Kamis (11/5/2023).

Sendy mengatakan, sepekan lalu harga eceran telur ayam masih di kisaran Rp25.000 sampai Rp26.000 per kilogram.

Secara bertahap harga telur terus naik, dan sekarang sudah mencapai Rp30.000 per kilogram.

“Kemarin harga ecerannya masih Rp28.000 per kilogram. Hari ini harga naik lagi sudah mencapai Rp30.000 per kilogram,” ujarnya.

Dikatakan Sendy, harga kulak telur ayam dari kandang peternak juga naik. Sekarang harga telur dari kandang peternak sudah Rp27.500 per kilogram.

“Perkiraan harga telur masih bisa naik lagi. Karena harga dari peternak juga naik,” ungkapnya.

Sendy tidak tahu pasti penyebab harga telur naik. Ia hanya memperkirakan harga telur naik karena harga pakan yang mahal.

Selain itu, kenaikan harga harga telur juga dikarenakan permintaan telur ke luar Kota Blitar banyak.

“Kalau stok telur dari peternak masih normal. Hanya saja harganya naik terus,” bebernya.

Menurut Sendy, kenaikan harga telur secara otomatis ikut mengurangi tingkat penjualan ke pelanggan. Sebagian pelanggan mengurangi pembelian telur ayam di kiosnya.

“Pelanggan yang biasanya beli telur empat kilogram, sekarang hanya beli dua kilogram. Kalau harga mahal penjualan telur juga ikut turun,” katanya.

Dalam sehari, Sendy rata-rata bisa menjual telur sekitar 70 kilogram sampai 80 kilogram.

Salah satu pembeli, Ninda mengatakan, harga telur ayam memang terus naik setelah Hari Raya Idul Fitri 2023.

Menurutnya, harga telur kualitas bagus sekarang sudah Rp30.000 per kilogram. Padahal sebelumnya harga telur masih di kisaran Rp26.000 per kilogram.

“Harapannya setelah lebaran ini harga kebutuhan pokok termasuk telur ayam kembali normal,” harapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *