Metaranews.co, Kota Kediri – Aksi simpati kembali dilakukan PMII kepada belasan KK warga Perumahan Persada Sayang Kota Kediri yang terancam digusur.
Usai menggelar aksi di depan Balai Kota Kediri, Selasa (30/5/2023) kemarin. Kini PMII kembali menggelar aksi dengan massa lebih banyak, dengan menggandeng warga Persada Sayang, Rabu (31/5/2023) sore.
Ketua PMII Kediri, Saiful Amin mengatakan, dalam aksi ini pihaknya membawa sekitar 60 anggota untuk menggelar aksi simpati. Karena rencana penggusuran terhadap 14 KK di Perumahan Persada Sayang itu dilakukan tanpa kompensasi.
“Untuk menyuarakan apa yang selama ini tidak didengar oleh Pemkot, Pemprov, apa yang disuarakan oleh Persada Sayang. Mereka warga hanya minta kompensasi,” ujar Saeful, Rabu (31/5/2023).
Dalam proses penggusuran ini, Saiful meminta Pemerintah Kota Kediri dan Provinsi Jawa Timur memanusiakan warga Perumahan Persada Sayang, dengan tidak seenaknya melakukan pengusiran.
“Disuruh pergi, seolah-olah enggak punya hak. Padahal rakyat punya hak bernegara dilindungi bertempat tinggal,” jelasnya.
Salah seorang warga Perumahan Persada Sayang Kota Kediri, Putut Suharto, mengaku sedih mendengar kabar bahwa penggusuran bakal dilakukan pada 5 Juni 2023 mendatang.
“Kami sudah mengirimkan permasalahan ini ke Pengadilan Kota Kediri, seharusnya penggusuran itu dihentikan seiring permohonan sengketa,” kata dia.