Metaranews.co, Kota Kediri – Harga cabai rawit di tingkat pedagang eceran di Pasar Tradisional Setonobetek Kota Kediri mengalami lonjakan sejak tiga terakhir.
Saat ini cabai rawit oleh para pedagang di pasar ini dijual dengan harga Rp 65.000 per kilogram.
Padahal sebelumnya harga cabai rawit masih berada di kisaran Rp 45.000 per kilogram hingga Rp 50.000 per kilogram.
Salah satu pedagang cabai di Pasar Setonobetek Kota Kediri, Hariana (55) mengatakan, selain cabai rawit lonjakan harga juga terjadi di semua jenis cabai, mulai cabai merah besar, cabai keriting, dan cabai hijau besar.
“Cabai merah besar dan keriting harganya Rp 45.000 per kilogram, cabai hijau besar Rp 40.000 per kilogram, masing-masing naik Rp 10.000 per kilogram. Paling terasa (lonjakan) ya cabai rawit,” kata Hariana, Rabu (25/10/2023).
Hariana menduga, kenaikan harga cabai tersebut dipicu oleh musim kemarau yang berkepanjangan, sehingga berdampak pada minimnya hasil produksi yang dijual ke pasar.
Akibat kenaikan ini, kata Hariana, amat sangat berpengaruh terhadap penurunan omzet penjualan
“Kalau mahal kan orang beli sedikit. Biasanya beli tiga kilogram, sekarang jadi dua kilogram,” jelasnya.
Sementara itu, salah satu pembeli, Isnaini, mengaku terpaksa mengurangi pembelian cabai. Jika biasanya warga Singonegaran membeli cabai setengah kilogram, maka sekarang hanya seperempat kilogram karena harganya yang mahal
“Mau tidak mau harus beli, makan enggak enak kalau enggak ada cabai untuk sambal,” tutur warga Singonegaran itu.