Metaranews.co, Kediri – PPN Grup bersama dengan Bimba AIUEO menggelar lomba mewarnai tingkat PAUD dan TK. Kegiatan ini akan berlangsung di Halaman Masjid An Nur, Tulungrejo, Pare, Kediri, Jawa Timur pada Minggu (10/3/2024) pukul 08.00 WIB.
Ketua Panitia kegiatan, Febrymal Rifdillah mengatakan, kegiatan bertajuk ‘Lomba mewarnai Bee Smart bersama Bimba AIUEO’ itu diadakan untuk memberikan kontribusi positif dari PPN Grup ke masyarakat.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak di Pare dan Sekitarnya untuk mengekspresikan kreativitas mereka melalui seni grafis,” jelas pria yang kerap disapa Obym tersebut, Jumat (8/3/2024).
Selain itu, Obym juga menyebut dengan kegiatan tersebut akan meningkatkan ikatan komunitas orang tua anak dari peserta lomba.
“Kami percaya kegiatan ini akan memberikan pengalaman yang berharga bagi peserta dan juga akan meningkatkan ikatan komunitas diantara para peserta dan pendukung kegiatan,” lanjutnya.
Untuk diketahui, kegiatan ini akan diikuti oleh anak-anak usia PAUD hingga TK.
Adapun persyaratan mengikuti kegiatan ini adalah anak usia 4 – 6 tahun, membayar uang pendaftaran sebesar Rp30.000, usai pendaftaran peserta akan mendapatkan benefit snack, goodie bag, piala partisipasi dan voucher pizza hut, dan voucher pendaftaran Bimba AIUEO.
Untuk juara nantinya akan mendapatkan piala, dan piagam, beasiswa belajar di Bimba AIUEO, voucher Pizza Hut dan produk madu Bee Smart, serta voucher produk dari PPN Grup.