Pingsan di Pesawat, Calon Jemaah Haji Asal Kota Blitar Gagal Berangkat

Jemaah Haji Blitar
Caption: Pemberangkatan Haji Kota Blitar belum lama ini. Doc: Humas Pemkot Blitar

Metaranews.co, Kota Blitar – Satu Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kota Blitar harus menunda berangkat haji karena pingsan di pesawat.

Saat ini, CJH bernama Siti Aminah (55) tersebut tengah dirawat di di RSUD Amri Tambunan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Bacaan Lainnya

“Betul, Siti Aminah asal Kota Blitar pingsan di pesawat, dan saat ini masih dirawat di RSUD Amri Tambunan” jelas Plt Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kemenag Kota Blitar, M Baidowi, Senin (27/5/2024).

Menurut Baidowi, Siti Aminah mengalami penurunan kesadaran disertai sesak napas dalam penerbangan menuju Madinah pada Minggu (26/5/2024) pukul 02.00 WIB.

CJH asal Kota Blitar ini hilang kesadaran ketika pesawat hendak melakukan technical landing (pendaratan teknis), untuk mengisi bahan bakar di Bandara Internasional Kualanamu, Sumatera Utara.

“Saat akan transit isi avtur, ada dua calon jemaah haji asal Klaten dan Kota Blitar yang alami sakit di Kualanamu,” tutur Baidowi.

Siti Aminah berangkat haji ditemani kakaknya, Muhammad Fahru Rozy.

Hasil pemeriksaan tenaga kesehatan haji Indonesia (TKHI) Embarkasi Surabaya menyatakan jemaah haji ini tidak layak terbang ke Madinah.

Apabila kondisi membaik, Siti Aminah akan diberangkatkan kembali pada kloter selanjutnya.

“Masih dirawat di sana (Deli Serdang). Nanti kalau sembuh, diberangkatkan kloter selanjutnya,” imbuhnya.

Hingga saat ini, Kemenag Kota Blitar masih belum bisa memastikan apakah CJH asal Kota Blitar ini akan diberangkatkan tahun ini.

“Ini tadi saya tanyakan ke bidang haji, belum ada info dari Medan. Nanti kalau ada diupdate ke saya,” tutup Baidowi.

Pos terkait