Metaranews.co, Kediri – Insiden kebakaran terjadi di Jembatan Brawijaya, Kota Kediri Senin (10/6/2024).
Polisi menyebut insiden kebakaran di Jembatan Brawijaya tidak berpengaruh terhadap konstruksi kerangka.
“Dari sisi kerangka aman. Kerangka terbuat dari cor hampir 40 sentimeter persegi, jadi aman. Tidak ada masalah dari badan Jembatan,” kata Kapolsek Kediri Kota, Kompol Ridwan Sahara, Senin (10/6/2024) pagi.
Ridwan mengatakan, insiden tersebut membakar tiang jembatan dengan api yang cukup besar.
Usai api berhasil dipadamkan sekitar 30 menit, petugas mencatat api hanya membakar pelapis tiang yang terbuat dari bahan aluminium.
Sedangkan untuk tiang kerangka Jembatan Brawijaya masih utuh.
“Besaran api cukup lumayan besar, namun yang terbakar pelapisnya saja. Terbakar pelapisnya dari aluminium,” jelasnya.
Diketahui sebelumnya salah satu tiang gerbang Jembatan Brawijaya Kota Kediri, Jawa Timur, terbakar pada Senin (10/6/2024) pagi.
Berdasarkan informasi yang dihimpun METARA, kejadian kebakaran ini terjadi pada pukul 09.00 WIB di tiang gerbang jembatan sebelah utara.
Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) setempat langsung melakukan pemadaman api di lokasi kejadian, dengan menggunakan dua Mobil Damkar.
Dalam proses pemadaman api ini, pihak kepolisian melakukan pengalihan arus lalu lintas.
Petugas Damkar melakukan pemadaman hampir 30 menit, hingga api berhasil dipadamkan.
Sementara petugas menduga kebakaran tersebut dikarenakan korsleting listrik.