Selasa Dini Hari, Gempa Bumi Guncang Tuban Jatim

Gempa Bumi Malang
Ilustrasi seismograf pengukuran gempa. (iStock)

Metaranews.co, News – Gempa bumi guncang Tuban Jawa Timur (Jatim) pada Selasa (11/6/2024) dini hari sekira pukul 00.29 WIB denga kekuatan magnitudo 3,2.

Dari hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), episenter gempa bumi terletak di laut pada jarak 14 km arah Timur Laut Tuban, Jawa Timur (Jatim) dengan kedalaman 9 Km.

Bacaan Lainnya

“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar aktif di Laut Jawa,” ucap Setyoajie Prayoedhie Kepala Stasiun Geofisika Sleman.

Guncangan gempa bumi ini dirasakan di daerah Tuban II MMI laiknya getaran dirasakan sedikit orang, serta benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut.

“Hingga Selasa, 11 Juni 2024 pukul 01.00 WIB, hasil monitoring BMKG menunjukkan belum ada aktivitas gempa bumi susulan atau aftershock,” jabarnya.

Masyarakat diimbau tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Juga agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa.

Pos terkait