HUT ke-79 RI Jadi Berkah Bagi Penjual Bambu di Kediri, Permintaan Tiang Umbul-umbul Tembus 500 Batang per Hari

Kediri
Caption: Andi Ardian sedang memilah bambu yang baru datang di kiosnya, Selasa (6/8/2024). Doc: Darman/Meteranews.co

Metaranews.co, Kota Kediri – HUT ke-79 RI kali ini menjadi berkah bagi penjual bambu di Kota Kediri, Jawa Timur.

Seperti yang dirasakan Andi Ardian, salah satu penjual bambu di kawasan Jalan Panglima Polim, Kelurahan Kemasan, Kecamatan Kota, Kota Kediri.

Bacaan Lainnya

Sejak akhir bulan Juli lalu, Andi menyebut permintaan bambu untuk tiang umbul-umbul mulai berdatangan.

Dalam sehari, ia mampu menjual 300 hingga 500 batang bambu jenis apus, bahkan sempat kewalahan untuk memenuhi permintaan.

Sementara pada hari biasa, dirinya hanya mampu menjual makaimal 10 batang.

“Sejak akhir bulan lalu mulai banyak permintaan, sampai kewalahan, stok habis,” ujar pria berumur 60 tahun ini, Selasa (6/8/2024).

Untuk memenuhi permintaan, pria yang sudah 40 tahun menjalani bisnis jual beli bambu dan kayu ini terpaksa harus mendatangkan dari Kabupaten Trenggalek.

Andi lebih memilih mendatangkan bambu dari Trenggalek dibanding dari bambu lokal Kediri, karena kualitas bambu dari Trenggalek lebih bagus, dan bambunya tua-tua.

“Ambil dari Trenggalek karena bambunya bagus dan tua,” terangnya.

Selian dari sekitar Kota Kediri, pelanggan yang datang berasal dari luar kota, seperti Kabupaten Nganjuk dan Jombang.

Di tempat ini bambu untuk umbul-umbul yang dijual berukuran panjang tujuh meter dengan harga Rp 15.000 per batang.

Permintaan bambu untuk tiang umbul-umbul ini diperkirakan akan terus meningkat dan puncaknya terjadi menjelang perayaan HUT RI pada 17 Agustus mendatang, hingga bulan September 2024.

“Permintaan akan terus meningkat hingga bulan September, karena masih banyak yang merayakan di bulan itu,” pungkas Andi.

Pos terkait