Warga Balowerti Tewas Bersimbah Darah Usai Cekcok dengan Saudara Kandung, Polisi Buru Terduga Pelaku

Jenazah D dibawa ke RS Bhayangkara Kota Kediri (Istimewa)
Jenazah D dibawa ke RS Bhayangkara Kota Kediri (Istimewa)

Metaranews.co, Kediri – Warga Kelurahan Balowerti, Kecamatan Kota Kediri digegerkan dengan kematian seorang laki-laki berinisial D, dengan kondisi bersimbah darah sebuah gang, Sabtu (28/9/2024).

Salah satu warga, Mujib mengatakan penyebab kematian korban berinisial D ini diduga terjadi karena berselisih dengan E yang tak lain adalah kakak kandung korban.

Bacaan Lainnya

“Saya dengar perkelahian sekitar pukul 22.30 WIB. Keduanya habis meminum minuman keras,” jelas Mujib, Sabtu (28/9/2024).

Menurut Mujib usai cekcok korban diketahui warga sudah tergeletak dengan kondisi bersimbah darah.

“Saat saya lihat kakaknya E sudah tidak ada di tempat,” katanya.

Mujib juga mengutarakan bahwa sebelumnya korban memang sering cek cok dengan kakak setiap kali minum miras.

“Itu hampir setiap mereka minum terjadi cekcok,” ungkapnya.

Sementara Kasat Reskrim Polres Kediri Kota Iptu M. Fathur Rozikin mengatakan, pada Sabtu (28/9/2024) pukul 21.30 WIB dirinya mendapatkan laporan terjadi tindak kekerasan yang menyebabkan meninggal dunia.

Korban berinisial D mengalami luka di bagian kepala, diakibatkan benda tumpul.

“Dari olah TKP yang dilakukan tim inafis didapatkan barang bukti pecahan dari keramik yang diduga digunakan oleh pelaku untuk menganiaya korban,” jelas

Pada Minggu (29/9/2024) dini hari jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Kota Kediri, untuk dilakukan visum.

“Sedangkan terduga pelaku saat ini sedang kami kejar,” tutupnya.

Pos terkait