Sinopsis There’s Still Tomorrow Bakal Tayang 1 November

Sinopsis There's Still Tomorrow

Metaranews.co, Hiburan – Simak sinopsis There’s Still Tomorrow yang akan tayang perdana pada 1 November 2024 secara eksklusif di KlikFilm.

Film ini dijadikan sebagai film yang wajib ditonton oleh penggemar film, karena film ini mendapat sambutan luar biasa dari penonton dan kritikus, yang memuji sebagai salah satu film terbaik tahun ini.

Film ini dianggap sebagai film yang cerdas, lucu, dan menyentuh, dengan arahan, naskah, dan akting yang berkualitas.

Bahkan, film ini berhasil memenangkan tiga penghargaan di Festival Film Roma 2023, yaitu: BNL People’s Choice Award, Alice nella Città Award, dan Sorriso Diverso Roma Award.

There’s Still Tomorrow juga masuk nominasi untuk Golden Marc’Aurelio Award, penghargaan tertinggi di festival tersebut.

Perlu diketahui bahwa film yang mengangkat isu-isu yang berkaitan dengan perempuan, seperti kekerasan dalam rumah tangga, diskriminasi di tempat kerja, dan hak pilih ini, tidak hanya sukses secara kritikal, tapi juga secara komersial.

Film ini meraih pendapatan sebesar 30,7 juta euro (sekitar 33,58 juta dolar AS) hingga pertengahan Desember 2023.

There’s Still Tomorrow menjadi film Italia terlaris di tahun 2023, dan film terlaris ketiga secara keseluruhan, setelah Spider-Man: No Way Home dan No Time to Die.

Film ini juga menembus pasar internasional, dengan didistribusikan oleh Vision Distribution ke beberapa negara seperti Prancis, Spanyol, Jerman, dan Inggris.

Diproduksi oleh Wildside dan didistribusikan oleh Vision, There is Still Tomorrow merupakan drama komedi hitam putih yang berlatar tahun 1946.

Film garapan Paola Cortellesi ini direkam menyerupai film neorealisme Italia, menceritakan kisah kekerasan dalam rumah tangga dan perjuangan seorang ibu untuk menciptakan masa depan yang lebih baik bagi putrinya.

Secara garis besar, film ini mengambil latar tempat di Italia pascaperang tahun 1940-an. Kisahnya mengikuti Delia yang melanggar pola keluarga tradisional dan bercita-cita menuju masa depan yang berbeda, setelah menerima surat misterius.

Sinopsis There’s Still Tomorrow

Sinopsis There's Still Tomorrow

Akibat Perang Dunia II dan keinginan untuk melakukan perubahan yang dipicu oleh referendum institusional dan pemilihan Majelis Konstituante pada tanggal 2 dan 3 Juni 1946, Pusat Kota Roma kembali mengalami masa menuju kemiskinan.

Delia adalah istri dari Ivano yang kasar dan ibu dari tiga anak, salah satunya adalah Marcella. Di sela-sela kesibukannya di rumah, dia merawat ayah mertuanya yang pemarah, Ottorino, dan sesekali menjahit di berbagai toko di kota, serta menjadi buruh cuci bagi orang kaya.

Meski demikian, ia dikelilingi oleh orang-orang yang baik padanya. Seperti, Nino, seorang mekanik mobil yang mencintainya; Marisa, seorang pedagang sayur di pasar dan teman yang cerdas dan optimis; dan William, seorang tentara Afrika-Amerika yang ingin membantunya.

Kehidupan Delia yang bahagia terganggu oleh pertunangan Marcella dengan Giulio Moretti, anak dari keluarga kaya, pemilik dari bar lokal di daerah etrsebut.

Ivani menyadari bahwa dengan pernikahan tersebut akan memberikan keuntunghan finansial bagi dirinya. Delia yang menyadari hal tersebut, menginginkan putrinya agar tak seperti dirinya yang menjalani kehidupan pernikahan dengan kekerasan fisik dan penghinaan.

Oleh karena itu, dengan bantuan William, dia meledakkan pendirian bar calon menantunya sehingga orang tuanya akan melihat kekayaan mereka hilang dan meninggalkan kota.

Delia yang telah menabung sejumlah uang dari pekerjaannya, yang disembunyikan dari suaminya yang pemarah, awalnya bermaksud membeli gaun pengantin untuk Marcella. Namun, uang tersebut akan digunakan untuk membiayai pendidikan putrinya.

Lantas, bagaimana kelanjutan kisah Delia dan putrinya? Akankah Delia terbebas dari jeras rumah tangga yang menyiksanya tersebut? Nantikan kisah selengkapnya di platform nonton streaming KlikFilm pada 1 November 2024.

Daftar Pemeran

Sinopsis There's Still Tomorrow

 

  • Paola Cortellesi sebagai Delia
  • Valerio Mastandrea sebagai Ivano
  • Romana Maggiora Vergano sebagai Marcella
  • Emanuela Fanelli sebagai Marisa
  • Giorgio Colangeli sebagai Sor Ottorino
  • Vinicio Marchioni sebagai Nino
  • Francesco Centorame sebagai Giulio Moretti
  • Lele Vannoli sebagai Alvaro
  • Paola Tiziana Cruciani sebagai Sora Franca
  • Yonv Joseph sebagai William
  • Alessia Barela sebagai Orietta
  • Federico Tocci sebagai Mario Moretti
  • Priscilla Micol Marino sebagai Sora Giovanna
  • Maria Chiara Orti sebagai Sora Rosa
  • Silvia Salvatori sebagai Sora Elvira
  • Mattia Baldo sebagai Sergio
  • Gianmarco Filippini sebagai Franchino
  • Gabriele Paolocà sebagai Peppe

 

 

 

 

penulis : adin

 

 

Pos terkait