Betah Sejak Hari Pertama, Jon Toral Siap Tancap Gas Bersama Persik Kediri

Persik Kediri
Caption: Gelandang asal Spanyol, Jon Toral, resmi direkrut Persik Kediri. Doc: Persik Kediri

Metaranews.co, Kota Kediri – Legiun asing anyar Persik Kediri, Jon Toral, mengaku tak sabar menantikan debut perdananya di Super League musim 2025–2026.

Pemain jebolan akademi Barcelona itu bertekad memberi kontribusi maksimal demi membawa Macan Putih meraih hasil terbaik pada putaran kedua kompetisi.

Toral menyebut atmosfer kekeluargaan yang kuat di tubuh Persik Kediri menjadi faktor utama yang mempercepat proses adaptasinya.

Sejak hari pertama bergabung, ia merasa diterima dengan baik oleh seluruh elemen tim.

“Saya sangat senang dan sangat antusias bergabung dengan tim ini (Persik Kediri). Semua orang menyambut saya dengan sangat baik,” ujarnya saat ditemui seusai latihan di Stadion Gelora Daha Jayati, Senin (19/1/2026).

“Saya sangat berterimakasih kepada semua orang, para pemain, pelatih, manajemen dan semua yang ada di klub. Saya sangat bersemangat untuk segera memulai dan menjalani musim saya bersama Persik Kediri,” lanjutnya.

Setelah melewati masa sulit akibat vakumnya kompetisi di Liga India, Toral menegaskan bahwa fokus utamanya kini adalah kembali menikmati permainan sepak bola.

Menurutnya, ketika ia mampu bermain lepas dan menikmati laga, hasil positif akan mengikuti dengan sendirinya.

“Saya hanya ingin turun ke lapangan dan menikmati pertandingan. Itu target saya. Jika saya menikmati sepak bola, saya yakin bisa bermain dengan baik dan hasil baik pun pasti akan mengikuti untuk tim,” ungkapnya.

Sementara itu, Pelatih Persik Kediri, Marcos Reina Torres, mengaku puas dengan kedatangan sejumlah pemain asing baru pada bursa transfer paruh musim.

Ia menilai para pemain tersebut memiliki kualitas serta karakter permainan yang selaras dengan filosofi yang ingin diterapkannya bersama Persik.

Marcos menyebut fokus utama tim pelatih saat ini adalah mempercepat adaptasi para pemain asing, baik dari aspek taktik maupun kondisi fisik.

Ia mengakui tingkat kebugaran pemain belum sepenuhnya merata karena latar belakang kompetisi yang berbeda-beda.

“Beberapa dari mereka datang dari tim yang sebelumnya sudah rutin bermain, tetapi ada juga yang sempat berhenti bermain selama beberapa minggu. Jadi sekarang mereka bekerja untuk meningkatkan kondisi fisik agar level kebugaran mereka menjadi lebih baik,” jelasnya.

Meski demikian, pelatih asal Spanyol tersebut tetap optimistis para pemain asing anyar bisa segera siap diturunkan. Bersama staf pelatih, ia terus memaksimalkan sesi latihan demi mempercepat proses integrasi tim.

“Saya senang bekerja dengan mereka dan kami berusaha menyiapkan mereka agar siap bermain secepat mungkin, terutama untuk menghadapi Malut,” kata Marcos.

Pos terkait