Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kediri menargetkan aktivasi Kartu Tanda Penduduk (KTP) Digital rampung tahun ini.
Adapun jumlah target aktivasi KTP Digital itu, sesuai arahan Dukcapil pusat, yakni seperempat dari total perekaman e-KTP warga Kabupaten Kediri.
Kabid Pengelola Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) dan Pemanfaatan Data Disdikcapil Kabupaten Kediri, Ongky Asep Satuhu mengatakan, total pencatatan e-KTP warga Kabupaten Kediri ada sekitar 1,2 juta penduduk.
Maka, target seperempat dari jumlah tersebut ada di angka sekitar 300.000 aktivasi KTP Digital.
“Target pusat seperempat dari jumlah penduduk e-KTP sekitar 1,2 juta sekian. Seperempatnya sekitar 300.000, itu yang kita kejar saat ini,” kata Ongky saat ditemui Metaranews.co di kantornya, Kamis (16/2/2023).
Ia mengungkapkan, saat ini aktivasi KTP Digital baru menyesar kalangan Aparatur Negeri Sipil (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri.
Per hari ini, Kamis (16/2/2023), dari catatan Disdukcapil Kabupaten Kediri ada sebanyak 3.842 ASN yang sudah melakukan aktivasi pencatatan KTP Digital.
“Sasaran awal ini khusus bagi pegawai SKPD. Setelah itu baru pegawai ASN, baru selesai ke masyarakat, baik lingkup desa, kampus, dan sekolahan yang sudah memenuhi syarat e-KTP atau berusia 17 tahun ke atas,” jelasnya.
Menurut Ongky, banyak kemudahan yang bakal didapat apabila sudah melakukan aktivasi KTP Digital. Salah satunya kemudahan saat bepergian angkutan umum kereta api maupun pesawat terbang.
Kemudian, kebutuhan dalam pengurusan dokumen di instansi juga semakin ringkas.
“Jadi nanti masyarakat tinggal scan code yang ada di instansi pemberi layanan. Otomatis data yang bersangkutan akan terbaca instansi tersebut,” lanjut Ongky.
Namun kata Ongky, secara teknis aktivasi KTP Digital ini masih tersedia hanya untuk pengguna smartphone Android minimal versi 7.2.
“Sedangkan Iphone dan IOS kita masih menunggu rilis dari Dukcapil pusat. Untuk Android sendiri minimal versi Android 7.2,” pungkasnya.