Ditinggal Keluar Pemiliknya, Sebuah Rumah di Jabon Kediri Ludes Terbakar

Kediri
Caption: Rumah di Desa Jabon, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, ludes dilahap di jago merah, Rabu (17/7/2024). Doc: Polsek Banyakan

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Sebuah rumah yang berada di Desa Jabon, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, ludes terbakar saat ditinggal pemiliknya keluar rumah, Rabu (17/7/2024).

Pemilik rumah yakni Galih Irawan (36), warga setempat, saat kejadian keluar rumah karena bekerja dan istrinya sedang mengantar anak ke sekolah.

Bacaan Lainnya

Kapolsek Banyakan, Iptu Umar Said mengatakan, musibah kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 06.30 WIB.

Hasil pemeriksaan petugas, kata Umar, kebakaran yang melahap rumah tersebut diduga karena konsleting listrik.

“Kebakaran tersebut berasal dari konsleting sambungan kabel listrik,” jelas Umar, Rabu (17/7/2024).

Umar menyampaikan, kejadian kebakaran rumah itu terjadi 15 menit setelah ditinggal pemilik keluar rumah, yakni pukul 06.15 WIB.

Sekitar pukul 06.30 WIB, warga yang mengetahui api membakar rumah tersebut lantas memberitahukan ke perangkat desa, hingga menghubungi Tim Damkar untuk pemadaman api.

Setelahnya, petugas Damkar merapat ke lokasi, dan mobil damkar yang sudah datang berjibaku memadamkan api hingga pukul 07.00 WIB.

“Hampir satu jam pemadaman,” tutur Umar.

Menurut Umar, pelapor dan saksi selaku keluarga korban menerima kejadian tersebut sebagai musibah. Pihak keluarga pun juga demikian.

“Nihil korban jiwa, kerugian diperkirakan mencapai Rp 100 juta,” pungkasnya.

Pos terkait