Geger Temuan Sragam Pramuka Bersimbah Darah di Kediri

Kediri
Caption: Seragam pramuka bersimbah darah yang ditemukan di di Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Doc: Akun FB @Pitek Sobo

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Temuan kantong kresek berisi seragam pramuka bersimbah darah di Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri, viral di Media Sosial (Medsos).

Temuan itu diunggah akun @Pitek Sobo di Grup Facebook Wong Kecamatan Kras, yang mana dalam postingannya ia mengunggah tiga foto seragam pramuka dalam kondisi bersimbah darah.

Bacaan Lainnya

Seragam pramuka tersebut ditemukan di dalam kantong plastic, yang diduga jatuh di Jalan Kras, Kabupaten Kediri.

Adapun seragam itu bertuliskan nama “Andika Krisna”, dan diduga milik salah satu siswa SMK di Tulungagung, Jawa Timur.

“Mohon maaf sebelumnya. Ditemukan seragam sekolah pramuka dengan kondisi bersimbah darah semua, nama Andika Krisna. Saya di sini cuma berniat membantu kalau terjadi apa-apa, semoga tidak terjadi apa apa dengan anaknya. Dari seragamnya seperti sekolah SMK di Tulungagung, Jawa Timur. Kondisi di kantong plastik, ditemukan di Jalan Kras, Kabupaten Kediri,” tulis akun @Pitek Sobo dikutip METARA, Senin (3/2/2025).

Postingan itu lantas menjadi perbincangan hangat warganet, yang ramai membahasnya di kolom komentar.

“Ya Allah semoga masih diberi keselamatan pemiliknya,” ucap akun @Arziva Luna di kolom komentar.

Sementara akun @Galang Roberth Andhika, di kolom komentar, mengaku sebagai keluarga dari pemilik sragam pramuka bersimbah darah yang ditemukan di Jalan Raya Kras.

“Terima kasih sudah memberikan informasi. Baju tersebut milik sepupu saya yang tinggal di Tulungagung. Kemudian diberikan kepada sepupu saya yang kebetulan tinggal di Kecamatan Kras. Setelah saya konfirmasi, sepupu saya yang di Kras ternyata sempat mengalami kecelakaan, sehingga baju tersebut digunakan sebagai kain pembungkus, dan tanpa sengaja sewaktu perjalanan pulang baju tersebut jatuh entah di mana,” tulis @Galang Roberth Andhika.

Galang menambahkan, dalam kecelakaan itu sepupunya mengalami luka robek di tangan kanan, tetapi kondisinya tidak parah.

Sementara Kasi Humas Polres Kediri, AKP Sriatik, saat dikonfirmasi mengenai duduk perkara temuan seragam pramuka bersimbah darah itu belum merespon.

Pos terkait