Giliran Dusun Ngrancangan Wonojoyo Jadi Sasaran Fogging Laskar Peduli Sesama Bersama NasDem Peduli

Wonojoyo
Caption: Laskar Peduli Sesama bersama NasDem Peduli melakukan bakti sosial dengan melakukan fogging atau pengasapan ratusan rumah warga di Dusun Ngrancangan, Desa Wonojoyo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Sabtu (25/5/2024) pagi. Doc: Anis/Metaranews.co

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Laskar Peduli Sesama bersama NasDem Peduli kembali melakukan bakti sosial dengan melakukan fogging atau pengasapan ratusan rumah warga Dusun Ngrancangan, Desa Wonojoyo, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Sabtu (25/5/2024) pagi.

Fogging ini dilakukan Laskar Peduli Sesama bersama NasDem Peduli setelah mendapat laporan perangkat desa setempat bila beberapa warganya terserang Demam Berdarah Dangue (DBD). Fogging ini dilaksanakan secara cuma-cuma atau gratis.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah kegiatan sosialnya Laskar Peduli Sesama bekerjasama dengan NasDem Peduli ini bisa membantu masyarakat yang ada di Dusun Ngrancangan,” jelas Anggota DPRD Fraksi NasDem Kabupaten Kediri, Khusnul Arif, Sabtu (25/5/2024).

Pria yang akrab disapa Mas Pipin itu menyampaikan, kegiatan fogging ini sudah dilaksanakan sejak awal Januari 2024 dan sudah berlangsung di tujuh desa di Kabupaten Kediri.

Menurut dia, fogging ini hanya bertujuan untuk memutus rantai penyebaran nyamuk aedes aegypti, pembawa virus DBD.

Oleh karenanya, Mas Pipin mengimbau agar masyarakat tetap melakukan pencegahan DBD dengan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan 3M Plus.

Sementara itu, Kepala Dusun Ngrancangan, Mila Candra, menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan fogging ini.

Menurut Candra, kegiatan fogging seperti ini sangat diperlukan, apalagi DBD sudah menjangkiti sejumlah warganya.

“Ada sepuluh warga kena DBD. Untuk yang akan difogging sekitar 350 rumah, ” pungkasnya.

Pos terkait