Metaranews.co, Kota Kediri – Kediri Scooter Festival (KSF) sebagai ajang untuk berkumpulnya para scooterist dari berbagai wilayah tanah air akan kembali digelar ketujuh kalinya di kawasan GOR Jayabaya, Kelurahan Banjarmlati, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur.
KSF akan digelar selama tiga hari berturut-turut pada hari Jumat (13/9/2024) hingga Minggu (15/9/2024).
Ajang KSF yang digawangi oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Kediri bersama Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Kediri itu menutup serangkaian hari jadi ke-1145 Kota Kediri.
Ketua Pelaksa KSF 7, Mochamad Lambang Cahaya Prasetya mengatakan, ajang tersebut menjadi acara yang sangat ditunggu-tunggu oleh para penggemar skuter di seluruh Indonesia.
Ia mmeprediksi, animo peserta yang akan hadir dalam ajang KSF ke-7 itu diprediksi mencapai 5.000 orang dari dalam negeri hingga dari Mancanegara.
“Beberapa temen-temen scooterist sudah mulai hadir. Ada juga yang dari Mancanegara, yang terkonfirmasi sudah hadir Wolfgang dari Jerman,” kata Lambang, Jumat (13/9/2024).
Lambang menjelaskan, selama tiga hari berturut-turut, KSF ke-7 akan menggelar berbagai kegiatan menarik seputar dunia skuter.
Selanjutnya ada berbagai kegiatan menarik, di antaranya scooter contest, scooter display, scooter fun cross, dyno test, rolling thunder, bursa jual beli, panggung lelang, lapak, festival musik, pengajian, kesehatan, hingga santunan.
Sementara itu, Pj Wali Kota Kediri, Zanariah,, mengajak seluruh masyarakat di Kota Kediri dan sekitarnya juga datang dan meramaikan kegiatan setahun sekali ini.
Menurutnya, akan ada banyak even menarik dalam acara ini.
“Mari ramaikan dan seru-seruan bersama di KSF 2024. Tahun ini akan banyak kegiatan yang akan digelar. Salah satunya rolling thunder bersama-sama kita berkeliling Kota Kediri. Jadi ajak seluruh sahabat dan kerabat untuk datang,” ucap Zanariah.