KPU Kabupaten Kediri Tutup Pendaftaran Pilbup 2024, Ada 2 Paslon yang Mendaftar

KPU Kabupaten Kediri
Caption: KPU Kabupaten Kediri saat menutup tahapan pendaftaran pasangan bakal calon dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Kediri 2024, Kamis (29/8/2024) pukul 23.59 WIB. Doc: KPU Kabupaten Kediri

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri secara resmi telah menutup tahapan pendaftaran bakal Pasangan Calon (Paslon) dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Kediri 2024.

Selama tahap pendaftaran berlangsung tiga hari pada 27-29 Agustus 2024, KPU Kabupaten Kediri menerima pendaftaran dua bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2024.

Bacaan Lainnya

Kedua pasangan calon tersebut yakni Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Maria Ulfa (Dhito-Dewi), serta Deny Widyanarko dan Mudawamah (Deny-Mudawamah).

“Yang pertama pasangan bakal calon Dhito-Dewi mendaftar tanggal 27 Agustus 2024 pukul 08.37 WIB, dengan status diterima,” jelas Ketua KPU Kabupaten Kediri, Nanang Qosim, Jumat (30/8/2024).

“Kedua pasangan Deny-Mudawamah (mendaftar) tanggal 28 Agustus 2024 pukul 10.51, status diterima,” lanjutnya.

Nanang mengatakan, pendaftaran pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2024 telah ditutup.

Pihaknya juga sudah memastikan berkas persyaratan kedua pasangan bakal calon baik Dhito-Dewi maupun Deny-Mudawamah sudah lengkap.

Tahapan selanjutnya, kata Nanang, kedua pasangan calon tersebut harus melakukan pemeriksaan kesehatan.

Menurut Nanang, tahapan pemeriksaan kesehatan ini sangat penting. Sebab, kepala daerah harus memiliki kesehatan prima dan tidak ada gangguan kesehatan.

“Pemeriksaan kesehatan akan dilakukan minggu ini di Rumah Sakit Syaiful Anwar (RSSA) Malang,” pungkasnya.

Pos terkait