Metaranews.co, Kota Kediri – Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, belum dapat memastikan apakah Jefesson Viera diturunkan pada pertandingan melawan Arema FC di Stadion Brawijaya, Sabtu (15/7/2023) besok.
Marcelo beralasan, ia tak bisa memberikan kepastian lantaran pemain yang akrab disapa Jefinho itu sudah lama tidak bermain.
“Kondisi Jefinho secara umum masih dilihat, karena sudah tidak bermain cukup lama,” kata Marcelo usai menggelar offisial training (OT) dan konferensi pers jelang pertandingan lawan Arema FC, Jumat (14/7/2023) pagi.
Pada OT tersebut, Jefesson tampak ikut dalam sesi latihan terakhir jelang melawan Arema FC.
Pemain asal Brasil yang baru tiba di Kota Kediri pada Selasa (11/7/2023) itu dinilai Marcelo masih perlu adaptasi.
Apalagi, menurut Marcelo, Jefesson sudah lama tidak melakukan latihan sehingga perlu melihat kembali kondisi terakhirnya.
“Namun pagi ini perlu dlihat, apakah bisa diturunkan untuk dimainkan besok,” tukasnya.
Sementara itu, Marcelo mengatakan, secara umum skuadnya siap menghadapi tim berjuluk Singo Edan tersebut.
Target kemenangan pun turut diungkapkan Marcelo pada laga bertajuk derbi Jawa Timur (Jatim) tersebut.
“Laga ini sangat penting bagi publik Kediri. Kemenangan juga dibutuhkan untuk meraih posisi lebih baik,” pungkas Marcelo.