Mensos Gus Ipul Resmikan 2 Lumbung Sosial Darurat Bencana di Kediri

Mensos Gus Ipul
Caption: Gus Ipul saat berkunjung ke Desa Blimbing, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Rabu (1/12/2025). Doc: Anis/Metaranews.co

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul meresmikan dua lumbung sosial di Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Dua lumbung sosial tersebut berada di Desa Blmbing, Kecamatan Mojo, dan Desa Maron, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri.

“Kita memiliki 730 titik lumbung sosial, dan ini adalah yang ke-730. Alhamdulillah mudah-mudahan ini lumbung sosial nanti bisa dimanfaatkan dengan baik jika terjadi bencana, mudah-mudahan tidak terjadi bencana,” kata Gus Ipul saat berkunjung ke Desa Blimbing, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Rabu (1/12/2025).

Gus Ipul mengatakan, lumbung sosial ini dirancang dengan tujuan mendukung kebutuhan masyarakat dalam situasi darurat kebencanaan, khususnya di shelter dan logistik.

Ia menyebut, lumbung sosial tersebut nantinya menyediakan berbagai kebutuhan kedaruratan bencana seperti makanan siap saji, makanan khusus untuk bayi dan ibu hamil, pakaian, obat-obatan, selimut, matras, serta logistik penunjang lainnya.

“Setelah kedaruratan biasanya masa rehabilitasi perbaikan rumah yang rusak, sarana prasarana umum yang rusak, dan lain sebagainya,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu Gus Ipul turut membeberkan alasan pendirian lumbung sosial di Desa Blimbing dan Desa Maron. Sebab merujuk hasil pemetaan memang wilayah ini termasuk rawan bencana.

Pihaknya juga mempertimbangkan tingkat kerawanan dan kebutuhan di daerah tersebut.

Total nilai bantuan untuk realisasi kedua lumbung sosial ini mencapai Rp 486.191.700.

Menurut Gus Ipul, logistik di lumbung sosial hanya boleh digunakan dalam situasi darurat yang telah ditetapkan oleh pemerintah daerah.

“Logistik ini tidak boleh dipakai sembarangan. Penggunaannya hanya untuk kondisi kedaruratan bencana yang sudah ditetapkan oleh bupati, wali kota, atau pemerintah daerah,” tegasnya.

Pos terkait