Menteri PU Cek Proyek Revitalisasi Irigasi Mrican yang Mengairi 3 Kabupaten di Jawa Timur

Menteri PU
Caption: Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, saat dialog bersama warga di Irigasi Induk Gedongsari, Desa Tanjungtani, Kecamatan Prambon, Kabupaten Nganjuk, Kamis (21/11/2024). Doc: Anis/Metaranews.co

Metaranews.co, Kabupaten Nganjuk – Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, mengecek revitalisasi aliran irigasi Mrican yang mengairi tiga wilayah di Kabupaten Jombang, Nganjuk, dan Kediri, Kamis (21/11/2024).

Saat mengecek Irigasi Induk Gedongsari di Desa Tanjungtani, Kecamatan Prambon, Kabupaten Nganjuk, Dody juga menyempatkan diri berdialog dengan warga setempat.

“Kita hari ini melihat daerah irigasi Mrican yang mengairi 30.000 hektare dari tiga wilayah Kabupaten Kediri, Nganjuk, dan Jombang,” kata Dody.

Dody menuturkan, saat ini tengah dilakukan revitalisasi irigasi Mrican sepanjang 110 kilometer.

Dari total proyek revitalisasi tersebut, kini tinggal menyisakan 28 kilometer saja yang masih belum dikerjakan.

Ia berharap, proyek revitalisasi yang dikerjakan Kementerian PU ini dapat bermanfaat dan dapat meningkatkan Indeks Pertanaman (IP), khususnya tanaman padi di lahan 30.000 hektare di tiga kabupaten tersebut.

Menurut Dody, proyek revitalisasi irigasi ini tak lain untuk mendukung Asta Cita program swasembada pangan Presiden Prabowo Subianto-Wakil Gibran Rakabuming Raka.

“Secepatnya revitalisasi irigasi akan selesai,” sebutnya.

Selain irigasi, kata Dody, juga terdapat permasalahan lain di bidang pertanian yang perlu segera dicarikan solusi, yakni pupuk dan benih.

Terkait hal ini, Kementerian PU telah berkomunikasi dengan Kementerian Pertanian.

“Target besarnya menjaga agar Jawa Timur akan tetap menjadi lumbung beras nasional,” pungkasnya.

Pos terkait