Metaranews.co, Kabupaten Jombang – Dalam kehidupan sehari-hari, mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan gerabah.
Namun di tangan-tangan terampil, gerabah juga dapat disulap menjadi karya seni yang menakjubkan, sehingga cocok jadikan hiasan rumah untuk lebaran.
Seperti perajin di Jombang ini, Heri Purwanto (48) namanya. Berkat kelihaian tangannya, Heri mampu menyulap gerabah menjadi karya yang luar biasa.
“Ini kerajinan gerabah karakter, jadi gerabah polos, kemudian kita lukis dengan berbagai macam karakter atau kaligrafi,” ujarnya, Jumat (14/3/2025).
Berlokasi di Kedai Viapi Sambongdukuh, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Heri bersama para pembantunya mampu melukis gerabah 50 hingga 100 gerabah dalam waktu satu hari.
“Kita produksi dalam satu hari bisa 50 sampai 100 gerabah,” jelasnya.
Gerabah yang dilukis oleh Heri terdapat beberapa macam, seperti guci, layah, hingga tempat dupa aroma terapi.
Berbagai gerabah yang dilukis oleh Heri itu tentu memiliki nilai yang sangat estetika, sehingga cocok untuk dijadikan hiasan rumah.
“Pembeli kadang juga request lukisan gerabah dengan foto keluarganya,” kata dia.
Meski memiliki karya yang luar biasa, gerabah karakter milik Heri ini dijual dengan harga yang sangat murah, mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu.
“Jadi harga itu tergantung dari tingkat kesulitan lukisannya, biasanya mulai dari Rp 50 ribu hingga yang paling mahal Rp 250 ribu,” tutur Heri.
Dalam satu bulan, Heri mampu meraup omzet hingga puluhan juta rupiah dari hasil penjualan gerabah karakter.
“Omzet dalam satu bulan kurang lebih Rp 35 juta,” pungkasnya.