Metaranews.co, Kota Kediri – Persik Kediri meraih kemenangan saat melawan tim tamu PS Barito Putera di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Sabtu (4/3/2023) sore.
Skuad berjuluk Macan Putih itu menang dengan skor 2-0.
Jalannya Pertandingan
Pada awal babak pertama, skuad asuhan pelatih Divaldo Alves tampil ‘buas’. Di sepuluh menit babak pertama, Persik Kediri mampu mendominasi permainan dengan menciptakan beberapa peluang.
PS Barito Putera pun tampak kewalahan menghadapi lini serang Persik Kediri, yang dimotori playmaker asingnya yakni Renan Silva.
Usaha Renan Silva dkk akhirnya membuahkan hasil. Melalui tendangan sudut, bola disambut dengan sundulan kepala oleh Al Hamra Hehanusa. Gol pun tercipta pada menit ke-16.
Persik Kediri berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-29, melalui tendangan jarak jauh Renan Silva. Skor 2-0 bertahan untuk keunggulan Persik Kediri.
Tertinggal dua gol, PS Barito Putera tak berdiam diri. Mereka kerap mencoba membangun serangan, dan juga berhasil menciptakan beberapa peluang. Namun gol urung tercipta.
Pada babak kedua, Persik Kediri langsung mendominasi permainan sejak peluit dibunyikan.
Ketika laga di babak kedua masih berjalan satu menit, striker asing Persik Kediri yakni Flavio Silva mendapat peluang emas di depan gawang Barito Putera.
Sial buat Flavio Silva, peluang tersebut masih belum berbuah gol.
Selanjutnya, PS Barito Putera mencoba bangkit dengan memasukkan gelandang asal Jepang, Ryota Noma.
Akan tetapi, kehadiran Ryota nyatanya belum mampu mengubah jalannya permainan.
Skor 2-0 untuk keunggulan Persik Kediri atas PS Barito Putera pun bertahan hingga berakhirnya pertandingan.