Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan karya (Golkar) mengadakan konsolidasi untuk pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri nomor urut 2, Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa (Dhito-Dewi) di Desa Sukorejo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Kediri, Jumat (4/10/2024) malam.
Selain konsolidasi untuk pasangan Dhito-Dewi, Golkar Kabupaten Kediri juga menyusun strategi pemenangan bagi pasangan calon petahana tersebut.
“Kita akan mengadakan konsolidasi ke bawah, yang akan kita awali konsolidasi ke dapil masing-masing. Setelah itu ke kecamatan-kecamatan,” kata Ketua DPD Golkar Kabupaten Kediri, Sigit Sosiawan, Jumat (4/10/2024).
Sigit menyampaikan, pihaknya akan langsung menggerakkan mesin partai di segala tingkatan mulai dari kabupaten, kecamatan, hingga di desa-desa.
Ia optimis, dengan menggerakkan mesin partai akan memenangkan pasangan calon Dhito-Dewi untuk terpilihb kembali menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kediri periode 2024-2029.
“Kita targetkan perolehan suara 60 sampai 70 persen. Insyaallah semua kader sudah siap. Saya yakin akan menang mutlak,” paparnya.
Sementara itu, Mas Dhito, sapaan karib Hanindhito Himawan Pramana, menyebut Golkar sebagai partai politik paling setia dalam mengusung dirinya di Pilkada Kediri, baik di Pilkada 2024 ini maupun di Pilkada 2020 lalu.
Mas Dhito menyebut Golkar memiliki visi misi yang sama dengan dirinya untuk menjadikan Kabupaten Kediri ayem tentram gemah ripah loj jinawi.
“Kita akan berupaya semaksimal mungkin, hasilnya masyarakat memilih tanggal 27 November, harapannya ya menang mutlak,” harap Mas Dhito.