Metaranews.co, Kota Kediri – Menjelang tahun ajaran baru 2024-2025, toko seragam sekolah di Kota Kediri, Jawa Timur, mendapat berkah tersendiri.
Pasalnya, sejak beberapa pekan terakhir, penjualan seragam yang menjadi kebutuhan anak-anak sekolah meningkat drastis.
Kondisi tersebut diakui oleh Sutartoe, pemilik Toko Amien yang menjual berbagai macam seragam sekolah di Jalan Stasiun Kediri.
“Larisnya ya saat-saat kenaikan kelas, kan ada penerimaan murid baru dari SD, SMP, dan SMA. Jadi toko seragam itu lakunya atau mengalami kenaikan pembelian konsumen saat seperti ini,” kata Sutartoe, Kamis (11/7/2024).
Sutartoe mengatakan, seiring kenaikan pembelian konsumen itu, omzet penjualan di tokonya juga meningkat drastis.
Untuk penjualan seragam baju dan celana, Sutartoe menyebut pihaknya bisa menjual hingga 100 pack setiap harinya.
“Kalau hari biasa tetap laku, tetapi tidak banyak,” jelasnya.
Menurut Sutartoe, tingginya permintaan seragam sekolah itu juga sempat membuat tokonya kehabisan stok. Namun tidak berlangsung lama, stok seragam sekolah terpenuhi kembali.
“Stok tersedia bagi pembeli,” pungkasnya.
Sementara itu, Vikanasari, warga Desa Gondanglegi, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, mengaku sengaja berburu seragam untuk putranya memasuki tahun ajaran baru 2024-2025 di salah satu SMA di Kediri.
“Beli satu stel, karena hari Senin sudah mulai masuk,” tuturnya.