Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa Tayang Hari Ini, Begini Pesan Sang Sutradara

Tuhan Izinkan Aku Berdosa
Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa (IMDb)

Metaranews.co, Hiburan – Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa resmi tayang hari ini, Rabu (22/5/2024). Sebelum tayang, film ini memunculkan kontroversial karena dianggap phobia dengan Islam.

Tuhan, Izinkan Aku Berdosa mengikuti perjalanan Kiran (Aghniny Haque), yang setelah mengabdikan masa mudanya untuk kebajikan, terseret ke dalam jurang kehancuran oleh serangkaian pengkhianatan.

Bacaan Lainnya

Kekecewaannya mendorongnya untuk menggunakan keyakinannya dengan cara yang membingungkan, membawanya pada petualangan berbahaya yang menguji batas moralnya.

Saat tindakan pemberontakannya tak cukup, Kiran memutuskan untuk meningkatkan permainannya, menghadapi bahaya yang mengancam untuk membawa ke ke dalam kebijaksanaan atau malapetaka.

Selain Aghniny Haque, film besutan sutradara Hanung Bramantyo ini dibintangi sejumlah aktor ternama. Mereka di antaranya Donny Damara, Djenar Maesa Ayu, Andri Mashadi, Samo Rafael, Nugie, dan lainnya.

Hangung Bramantyo melalui video yang diunggah akun Instagram MVP Pictures memberikan pesan kepada orag yang berniat menonton film Tuhan Izinkan Aku Berdosa. Menurut suami Zaskia Adya Mecca sebaiknya menonton film ini jangan sendirian.

“Kalau mau nonton film ini jangan sendirian, jangan dalam keadaan putus sama pacar, galau, bahaya sekali itu. Nonton film ini rame-rame, sama teman, kalau perlu sama yang lebih tua, orangtua boleh, atau kakak,” kata Hanung Bramantyo dikutip dari suara.com.

Saran Hanung Bramantyo rupanya bukan semata-mata agar film garapannya banyak ditonton orang. Melainkan, setiap penonton film ini bisa berdiskusi dengan orang yang lebih tua, atau lebih pengetahuannya.

“Ketika muncul pertanyaan, bisa bertanya kepada kakak kalian dan jadi bahan diskusi. film itu sebuah kenyataan yang diciptakan, bukan kenyataan sebenarnya. Kenyataan sebenarnya di mana? Di pikiran kalian,” imbuh Hanung.

“Film ini hanya rangsangan agar semua teman-teman tidak deadlock, tidak hanya percaya hanya kepada kepercayaan kalian sendiri, ada satu hal yang lain. Alternatif inilah yang jadi bahan diskusi. Dan jangan lupa siapka tisu,” ucap Hanung.

 

Pos terkait