Asyik! Pemkab Jombang Bakal Segera Gelar Kembali Pesta Durian Wonosalam

Pemkab Jombang
Caption: Pesta gunungan buah durian Wonosalam tahun 2019-2020. Doc: Istimewa

Metaranews.co, Kabupaten JombangPemkab Jombang akan segera mengadakan pesta gunungan buah durian untuk mengenalkan potensi buah khas daerah Wonosalam, Jombang.

Kepala Dinas Pertanian (Disperta) Kabupaten Jombang, Mohamad Rony mengatakan, Wonosalam merupakan salah satu sentra buah durian yang memiliki berbagai macam varietas.

Bacaan Lainnya

“Jenis varietasnya sangat banyak, seperti Montang, Bido, Elang, dan Musangking. Masih banyak lagi varietas lainnya,” jelas Rony, Jumat (13/1/2023).

Biasanya, sambung Rony, buah durian Wonosalam panen pada bulan Desember hingga April, dengan jumlah komoditas yang cukup besar.

“Data yang ada, untuk tanaman yang belum menghasilkan buah ada 81.285 pohon, sedangkan tanaman yang sudah menghasilkan buah ada 65.753 pohon, sehingga total pohon durian ada 147.038 pohon,” bebernya.

Dijelaskan Rony, pesta durian sebelumnya sempat berhenti akibat adanya pandemi Covid-19, dan akan kembali digelar pada 5 Maret 2023 mendatang.

“Sebelumnya batal digelar karena pandemi Covid-19, dan sekarang sudah kita konsep acaranya akan digelar kembali pada 5 Maret 2023,” pungkas Rony.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *