Prakiraan Cuaca Jatim Hari Ini: Pagi Siang Cerah, Malam Hujan

Cuaca Jatim Hari Ini
ilustrasi prakiraan cuaca (freepik)

Metaranews.co, News – Cek prakiraan cuaca Jatim hari ini, Kamis (23/5/2024).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian besar wilayah Jawa Timur (Jatim) cerah berawan, pada Kamis (23/5/2024) pagi hingga sore.

Bacaan Lainnya

Dai keterangan yang didapatkan bahwa hampir seluruh wilayah Jatim baik Surabaya Raya (Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik), hingga wilayah Tapal Kuda mulai Pasuruan hingga Banyuwangi, semuanya cerah tanpa potensi hujan pada pagi hingga sore.

Hujan pada siang sampai sore diprakirakan hanya akan mengguyur wilayah Pulau Madura, yakni Sumenep dan Pamekasan.

Sedangkan pada malam hari, hujan berpotensi turun di wilayah Bangkalan, Bojonegoro, Kabupaten/Kota Blitar, Kabupaten Madiun, Kabupaten Malang, Lumajang, Magetan, Nganjuk, Ngawi, Pacitan, Pamekasan Ponorogo, Trenggalek, Tuban dan Tulungagung.

Suhu udara di Jawa Timur, hari ini berkisar 16 sampai 36 derajat celcius dengan kelembapan udara 50 sampai 90 persen. Angin dominan berhembus dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan 15 sampai 30 kilometer per jam.

Pos terkait