Rombongan Bus Siswa Masuk Jurang di Kabupaten Malang

Metaranews.co
Rombongan MTs Annur Sawahan terguling saat menuju ke Umbulan Tanaka, Kabupaten Malang.

Metaranews.co, Malang – Rombongan bus wisata MTs Annur Sawahan, Kecamatan Turen terguling saat menuju ke Umbulan Tanaka, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang. Bus yang dikendarai Fathur Rozi terguling saat menanjak ke atas. Namun, karena sopir gagal mengendalikan kendaraan itu maka bus berjalan mundur dan masuk ke jurang.

Peristiwa terjadi di Dusun Pandanploso, Desa Plandi, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang tak ada korban satupun Namun, hal kecelakaan pada Sabtu, (13/8/2022) sekitar pukul 12.30 membuat rombongan panik.

Bacaan Lainnya

“Saat berada di jalan menanjak, bus tidak kuat menanjak dan berjalan mundur. Sopir tidak bisa mengandalikan kendaraan sehingga bus masuk ke jurang,” ujar Kanit Laka Sat Lantas Polres Malang, Iptu Sunarko.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Satu siswa bernama KN mengalami benturan di dada dan langsung dilarikan ke Puskesmas Ngajum.

Menurut saksi mata, Sabar Harianto, jalan yang dilalui bus tersebut bukanlah jalan menuju Umbulan Tanaka.

“Sopir, guru, dan murid-muridnya tidak ada yang tahu jalan ke sana. Mereka ikut (arahan) Google Maps dan tersesat di sini,” katanya.

Kejadian ini bukanlah pertama kalinya wisatawan Umbulan Tanaka tersesat di wilayah tersebut. Sabar mengatakan sebelumnya ada rombongan dari Surabaya yang juga tersesat di sana.

“Sudah banyak yang tersesat karena Google Maps. Lebih baik tanya orang saja,” ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *