Tentukan 1 Syawal 1444 H, Kemenag Gelar Sidang Isbat 20 April 2023

1 Syawal 1444 H
Proses melihat hilal. (Sumber foto by Setkab.go.id)

Metaranews.co, News – Bulan Ramadan menyisakan beberapa Minggu lagi menuju Idul Fitri. Meskipun begitu, kapan kepastian jatuhnya 1 Syawal 1444 H masih belum dipastikan.

Sebab itu, Pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama (Kemenag) rencananya akan menggelar sidang isbat guna menetapkan 1 Syawal 1444 H pada hari Kamis 20 April 2023 mendatang.

Bacaan Lainnya

Sidang isbat ini digelar bertepatan dengan 29 Ramadhan 1444 H, dengan mengundang Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta ormas Islam di Indonesia.

1 Syawal 1444 H
Proses melihat hilal. (Sumber foto by Setkab.go.id)

Informasi pertemuan isbat ini dijelaskan oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Bimas Islam Kementerian Agama, Kamaruddin Amin.
“Isbat (majelis 1 Syawal 1444 H) itu Kamis 20 April, tanggal 29 Ramadhan,” ucap Kamaruddin, Kamis 6 Arpil 2023.

Kamaruddin menjelaskan bahwa Indonesia adalah negara demokrasi. Jadi kalau ada ormas yang melaksanakan Idul Fitri dulu atau sesudahnya, tidak masalah.

“Jadi kita masih menunggu hasil rapat isbat. Kita tahu di Indonesia ya, makanya Indonesia sangat demokratis. Pemerintah memutuskan lebaran besok, tapi ada (beberapa pihak) lebaran besok atau belum.  mengikuti pemerintah, tidak ada masalah,” kata Kamaruddin.

Dirinya menambahkan, berbeda dengan beberapa negara lain seperti Malaysia yang keputusannya harus diikuti oleh semua pihak.

“Di Saudi atau di Malaysia atau di negara lain, karena ada aturan agama, istilahnya keputusan hakim, keputusan negara, menghilangkan perbedaan. Kalau negara sudah membuat keputusan seperti itu, semua harus mengikuti. Itu aturannya,” ungkapnya.

Karena menurutnya Indonesia bukan negara agama, tapi negara demokrasi yang religius, jadi tidak bisa memaksakan keyakinan.

“Tapi, karena kita bukan negara agama, kita negara demokrasi yang religius, jadi tidak bisa dipaksakan karena itu keyakinan,” pungkas Kamaruddin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *