Viral, Seniman Reog Ponorogo Terhempas Gegara Kena Angin Helikopter di Magetan

Reog Ponorogo
Video viral Reog Ponorogo (tangkapan layar @infoponorogo)

Metaranews.co, News – Sebuah video viral yang memperlihatkan detik-detik seniman reog Ponorogo terhempas angin dari helikopter ketika sedang melakukan pertunjukan. 

Video tersebut diambil oleh warga yang berada di lokasi. Adapun, peristiwa itu terjadi di Widorokandang, Kecamatan Sidorejo, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Kamis (25/1/2024). 

Bacaan Lainnya

Hingga Senin (29/1/2024), video yang diunggah ulang oleh @infoponorogo itu telah mendapat 2.981 suka dan dikomentari sebanyak 182 kali. 

Dalam video berdurasi 46 detik itu terlihat sebuah helikopter hendak mendarat di tengah lapangan. Sementara itu, di sekitar pendaratan helikopter itu juga terdapat sejumlah seniman reog ponorogo. 

Diduga mereka hendak menampilkan penyambutan. Namun, karena posisi terlalu dekat, beberapa seniman reog ponorogo terhempas oleh angin dari baling-baling helikopter.

Bahkan, topeng kepala singa itu sampai terlepas dari penarinya hingga terseret menuju penonton. Sementara si senimannya juga terjatuh.

Sejumlah penonton yang berada di sekitar lokasi pun juga turut berhamburan karena terkena angin.

Unggahan video itu pun lantas mendapat beragam komentar dari warganet. Tak sedikit yang justru menyalahkan pihak panitia.

“Kui jelas penyambutan .. La opo ora dipikir sebelume di pertimbangkan lak hely kopter kui angine banter banget,” tulis @motone_ngantuk

“Sangat di sayangkan dr pihak panitia/penyelenggaranya,seharus e di hntikan sbentar kl sdh bnr” helinya turun baling”nya berhnti dilanjutkan lg g mslh,” tulis @dilan.putra96

“Harusnya tidak boleh. Karena sangat membahayakan. Apakah tidak ada perhitungan sebelumnya?” tulis @alhadii_achmad

“Ya Allah , wes abot” dadak enek helikopter barang .. semoga pembaronge baik” aja,” tulis @lestary_ni06

“Dikiro reog nek ndadi iso nahan angin gede. Engko nek seng heline monting podo dadi pesulap pink kabeh seng komen,” tulis @

danang.i.s

“piye to kie konsepe🤦…kok yo rodok koyol panitiane,” tulis @hendry_agung_wibowo

 

 

penulis : adinda

 

Pos terkait