Metaranews.co, Tips – Google memberi peringatan bahwa akun Gmail akan dihapus mulai Desember 2023. Adapun, penghapusan tersebut berlaku untuk akun-akun yang sudah tidak aktif dalam kurun waktu dua tahun terakhir.
Diperkirakan jumlah akun-akun yang sudah tidak aktif ini telah mencapai jutaan. Akun yang dihapus itu bakal kehilangan berbagai file penting seperti email, dokumen, foto, atau video.
Kebijakan hapus akun Gmail ini adalah salah satu pembaharuan besar yang terjadi di platform email. Google sendiri memang baru saja memperkenalkan kebijakan tersebut dan berlaku mulai Desember 2023.
Selain kebijakan hapus akun, hal ini juga terjadi di semua produk maupun layanan Google. Kebijakan ini akan membatasi Google untuk menyimpan data pribadi yang tertinggal di akun yang tidak aktif.
Tak hanya itu, ini juga akan menambah sisi keamanan data pengguna dan melindungi pengguna dari ancaman siber seperti phising, retas (hack) hingga penipuan.
Lebih lanjut, bagi pemilik akun yang sudah tidak aktif akan menerima pemberitahuan dari Google melalui Gmail. Email cadangan yang ditautkan di akun yang nonaktif itu juga akan diberitahu Google.
Namun, bagi anda yang tidak menginginkan akun Gmail nonaktif anda dihapus maka bisa melakukan langkah-langkah di bawah ini.
Cara Agar Akun Gmail Tidak Hilang
Dilansir dari laman Google, berikut aktivitas yang dapat dilakukan agar Gmail atau akun Google tidak dihapus:
- Membaca atau mengirim email melalui Gmail.
- Menggunakan Google Drive.
- Menonton video YouTube menggunakan akun Google.
- Berbagi foto via Google Photos.
- Mengunduh aplikasi di Google Play Store.
- Menggunakan Google Penelusuran atau Google Search.
- Sign in atau masuk ke aplikasi maupun layanan pihak ketiga menggunakan akun Google.
Sebagai informasi, Google menjelaskan bahwa aktivitas ditunjukkan berdasarkan akun Google dan bukan perangkat. Oleh karena itu, pengguna bebas melakukan berbagai aktivitas menggunakan akun Google di perangkat manapun.
Meski demikian, perlu diketahui bahwa kebijakan tersebut hanya berlaku pada akun Google pribadi bukan akun organisasi, kantor, sekolah ataupun lainnya.
Penulis: Adinda