Tips Cara Ampuh Menghadapi Orang-orang Toxic

ilustrasi seseorang menggunakan masker anti gas beracun (freepik)
ilustrasi seseorang menggunakan masker anti gas beracun (freepik)

Metaranews.co, Tips – Sebagian besar dari kita pasti pernah menghadapi orang-orang toxic, baik di lingkungan tempat tinggal, pertemanan, pekerjaan, sekolah, bahkan di keluarga kita.

Toxic pun beragam jenisnya, mulai dari kebiasaan mengkritik tanpa batasan, bullying, pura-pura menjadi korban, dan manipulatif.

Bacaan Lainnya

Nah, untuk mengatasi masalah ini, ada beberapa cara efektif yang bisa kamu lakukan. Melansir dari laman Simply Psychology dan The Village Family Service Center, berikut pembahasannya.

Kenali Perilaku Toxic Terlebih Dahulu

Banyak orang menormalkan perilaku toxic karena dianggap lumrah atau biasa. Misalnya dengan menanyakan hal-hal yang bersifat pribadi, memberikan kritik tajam tanpa mengetahui akar masalahnya, atau membuat orang terdekat bergosip.

Bahkan perilaku toxic juga bisa ditunjukkan dengan sikap manipulatif yang jarang disadari oleh para korban. Karena itu, kamu harus terlebih dahulu mengidentifikasi perilaku apa pun yang mengarah pada toksisitas dan menyadarinya.

Mengabaikan Perilaku Toxic

Ada segelintir orang dengan perilaku toxic yang selalu ingin menjadi pusat perhatian, seperti menyela pembicaraan terus menerus, sengaja memberikan intonasi keras, atau bertindak berlebihan agar diperhatikan orang lain.

Jika kamu menemukan ini di lingkaran pertemanan, cobalah untuk mengabaikan perilaku negatif ini. Jangan beri mereka ruang untuk menunjukkan eksistensinya dengan perilaku toxic, karena hal ini akan terus dilakukan.

Jangan langsung menerima perilaku toxic

Menerima perilaku toxic hanya akan membuat pelaku semakin berulah. Hal ini tentunya akan merugikan orang lain baik secara fisik maupun mental. 

Sebaliknya, tekankan kepada mereka bahwa apa yang mereka lakukan itu salah dan harus segera dihentikan.

Jangan Merasa Sungkan

Sifat tidak menyenangkan yang diberikan kepada orang toxic hanya akan membuatmu semakin tertindas. Apalagi jika orang yang toxic tersebut menggunakan kekuasaannya untuk mempengaruhi lingkungan sekitar dan melakukan hal yang sama.

Tentu saja kondisi ini akan semakin parah dan sulit dihentikan. Bila kamu sudah tidak mampu lagi menghadapi perilaku toxic dari orang lain, segera menjauhlah dan cari tempat di mana kamu bisa dihormati.

Tetapkan Batasan

Kamu perlu membuat batasan pada hal-hal yang perlu ditoleransi atau tidak. Misalnya dengan menghentikan tindakan teman atau pasangan yang berusaha menjelek-jelekkan orang lain, atau menghentikan perilaku bullying yang dilakukan orang lain terhadapmu.

Dengan menetapkan batasan, kamu tidak akan terseret ke dalam aura negatif orang tersebut dan akan lebih mudah bagi kamu untuk menemukan kebahagiaan dalam hidup.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *