Metaranews.co, Kota Kediri – Persik Kediri bakal melakoni pertandingan lanjutan Liga 1 putaran kedua melawan Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kamis (19/1/2023).
Namun dalam laga ini striker asing anyar Persik Kediri, Flavio Silva, diragukan tampil di laga tersebut.
Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves, mengaku belum mengetahui alasan Flavio tidak diproyeksikan menjadi bagian tim saat bersua Bhayangkara FC, Kamis (19/1/2023) mendatang.
Menurut Divaldo, keputusan seluruhnya ada di tangan pihak manajemen Macan Putih.
“Saya kurang tahu tentang itu (Flavio). Saya kembalikan lagi ke manajemen, harapan saya masih dalam proses,” kata Divaldo usai latihan terakhir jelang keberangkatan di Stadion Brawijaya Kediri, Selasa (17/1/2023) pagi.
Divaldo menjelaskan, Flavio terhitung masih satu minggu bergabung dalam latihan skuad Macan Putih. Proses adaptasi masih terus dilakukan Flavio.
Adapun Flavio disebut juga sudah menyatu dengan tim. Secara karakter, Divaldo menyebut Flavio bisa bermain di dua posisi, yakni striker tunggal maupun ganda.
Sementara itu, Divaldo mengaku sudah menyiapkan strategi menyerang pada laga perdana melawan Bhayangkara FC pada Kamis (19/1/2023) mendatang.
“Meskipun kita tidak tahu apa yang bakal terjadi di depan, namun kita berharap mendapatkan hasil positif tiga poin,” pungkas Divaldo.