Metaranews.co, Surabaya– Kecelakaan nahas di jalan tol Surabaya-Mojokerto (Sumo), Jawa Timur memakan korban. Akibatnya, ada 13 penumpang bus pariwisata S 7322 UW dinyatakan meninggal dunia seketika pada Senin (16/5) pukul 06.30 WIB. Sedangkan, 12 penumpang lainnya mengalami luka berat. Rombongan bus pariwisata ini diketahui merupakan warga Benowo, Surabaya yang sedang perjalanan pulang dari Yogyakarta.
Kasubdit PJR Dirlantas Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahadi Rahmanto, menyebut bahwa bus tersebut membawa penumpang sebanyak 25 orang. Mereka merupakan rombongan perjalanan balik usai liburan dari Yogyakarta.
“Semula kendaraan Bus dengan nopol S 7322 UW membawa penumpang lebih kurang 25 orang,” kata Dwi.
Petugas menduga kejadian kecelakaan maut ini bermula ketika bus melaju dengan kecepatan sedang, namun berada di jalur lambat. Sesampai di Km 712+200 /A, kendaraan oleng ke kiri dan menabrak tiang VMS (Variable Message Sign) di pinggir bahu jalan tol sehingga terguling.
Pengemudi bus diduga mengantuk saat berada di ruas tol Sumo dan menyebabkan kecelakaan maut tersebut.
Ia menerangkan cuaca saat kejadian ini sangat cerah. Bahkan, petugas tidak menemukan adanya pecah ban. Kemungkinan kuat, pengemudi dalam kondisi mengantuk berat.
Polisi mencatat dari 13 korban meninggal dunia, 10 penumpang tewas seketika di tempat kejadian perkara (TKP). Sedangkan, tiga orang lainnya meninggal ketika menuju ke rumah sakit. Saat ini, para korban telah dievakuasi di RSUD Mojokerto dan RSUD R.A Basuni.