Anak Sulung di Jombang Diduga Curi Mobil dan Uang Jutaan Milik Ibu Saat Lebaran

Pembobolan rumah di Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang (Karimatul Maslahah)
Pembobolan rumah di Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang (Karimatul Maslahah)

Metaranews.co, Kabupaten Jombang – Sebuah rumah di Desa Puton, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Jawa Timur disatroni maling saat ditinggal ke luar kota oleh pemiliknya. Alhasil sebuah mobil dan uang Rp25 juta raib, Jumat (12/4/2024).

Pemilik rumah tersebut adalah Evi Maisaroh (59 tahun), saat kejadian ia dan keluarga pergi ke Malang untuk silaturahmi ke kerabatnya. “Kunci pintu saya titipkan ke saudara di dekat rumah,” jelasnya.

Bacaan Lainnya

Kemudian saat yang bersamaan kerabatnya pergi keluar untuk ibadah Salat Jumat di masjid terdekat. Hal tak diduga, maling masuk dan membawa kabur Honda Jazz warna merah nopol S 1457 XC, dan uang tunai jutaan rupiah.

Mengetahui hal tersebut, kerabat Evi langsung menghubungi kabar buruk itu melalui sambungan telepon.

“Saat perjalan pulang sampai di Kandangan (Kediri) saya di telfon kalau mobil tidak ada di rumah. Saya kaget kemudian saya minta cek yang dirumah,’’ ujarnya.

Setiba di rumah, tentu saja Evi kaget melihat mobil Honda Jazz dan uang jutaan miliknya raib. ”Total ada Rp 25 juta, tapi tidak semua diambil,’’ jelas dia.

Tak ada yang mengetahui aksi pencurian di rumah Evi itu, meski terpasang CCTV, Evi mengaku jika kamera pengintai itu kondisinya sudah rusak.

Tonton Video:

”Tetangga saya tanya, tidak ada yang tahu kebetulan saat itu lingkungan sini sepi karena pas jam istirahat dan salat Jumat, di rumah memang ada CCTV namun rusak dan belum kami perbaiki,’’ jelas dia.

Atas kejadian itu, ia kemudian melaporkan ke Polsek Diwek dan menceritakan musibah yang Evi alami. Berikut total kerugian jika ditaksi mencapai mencapai ratusan juta. ”Sudah saya laporkan,’’ jelas dia.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Diwek AKP Dwi Basuki Nugroho membenarkan kejadian tindak pidana pencurian itu. Ia menyebut kasus itu masih dalam penyelidikan.

“Iya, itu benar kejadiannya dan saat ini masih penyelidikan,” ujar Dwi Basuki dikonfirmasi. Senin (15/4/2024).

Ia menduga bahwa pencuri di rumah Evi itu adalah anak pertamanya yang merupakan seorang residivis dua kali dalam kasus yang sama (pencurian).

“Itu kelihatannya anak pertamanya sendiri, sebab ia residivis dua kali masuk penjara,” kata dia.

Anehnya, sambung Dwi, pelaku hanya membawa kunci ganda serta STNK mobil dan uang jutaan. Padahal, lanjut Evi, didalam almari juga terdapat perhiasan dan surat BPKB mobil.

“Uang yang di lemari ada Rp 25 juta tapi tidak semua di ambil, di sana juga ada kunci asli dan BPKB mobil namun tidak diambil,” pungkasnya.

Pos terkait