Metaranews.co, Olahraga – Kekalahan Timnas Indonesia melawan Irak di Piala Asia U-23 2024 pada Kamis (2/5/2024) menuai komentar dari berbagai pihak.
Salah satunya adalah media asing asal Vietnam, Soha.vb yang turut menyorot kegagalan anakh asuh Shin Tae-yong pada laga tersebut.
Media asing Soha.vn juga turut mengejek Timnas U-23 Indonesia hanya bahaya di awal laga saja kontra Irak.
Hal itu dapat dilihat dari judul artikel mereka yakni “U23 Indonesia meninggalkan lapangan dengan kelelahan, ambisi untuk menghadiri Olimpiade “dalam bahaya di awal malam”.
Di mana dalam ulasan di paragraf akhir artikel, soha.vn juga turut meremehkan Timnas U-23 Indonesia dengan menyebut betapa kuatnya calon lawan Garuda, Guinea Bissau.
“Kalah 1-2 di laga ini, Indonesia U23 hanya menempati peringkat keempat Final Asia U23, memberikan tiket langsung Olimpiade 2024 kepada Irak U23.”
“U23 Indonesia harus memainkan pertandingan play-off antarbenua melawan Guinea pada 9 Mei di Prancis. Laga ini terbilang sangat sulit bagi Indonesia U23 padahal Guinea U23 sangat kuat.”
Tentu saja, dalam sepakbola, apa pun bisa terjadi. Pelatih Shin Tae-yong dan timnya harus berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkan ambisi mereka menghadiri Olimpiade 2024,” isi artikel dari Soha.vn di akhir paragraf.
Seperti diketahui, Timnas U-23 Indonesia harus akhiri laga dengan hasil menyakitkan kalah di babak extra time dari Irak dengan skor 1-2 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis (2/5/2024).
Satu gol awal Timnas U-23 Indonesia yang dicatatkan oleh Ivar Jenner (19′) dibayar kontan oleh dua gol balasan Irak. Dua gol balasan Irak dilesatkan oleh Zaid Tahseen (27′) dan Ali Jasim (96′).
Imbas kekalahan itu, angan Timnas U-23 Indonesia untuk menyegel satu tiket otomatis ke Olimpiade Paris 2024 tertunda. Timnas U-23 Indonesia harus menjalani laga play off kontra perwakilan dari benua Afrika, Guinea Bissau pada 9 Mei 2024 di Paris.
Apabila berhasil menang atas Guinea Bissau, Marselino Ferdinan dkk bakal satu grup dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat dan Selandia Baru di grup A.