Metaranews.co, Kota Kediri – Sejumlah batu kuno ditemukan para pekerja proyek normalisasi Sumber Dendeng di Kelurahan Ngletih, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri, Jawa Timur.
Batu-batu kuno tersebut teritimbun tanah dan bebatuan lain sedalam satu meter dari permukaan tanah di lingkungan RT 9, RW 2, Kelurahan Ngletih.
Setelah batu kuno tersebut ditemukan, proyek normalisasi Sumber Dendeng dihentikan sementara.
Ketua RW setempat, Suwondo (60) mengatakan, batu kuno itu ditemukan sejak tiga minggu lalu.
“Saat pekerja membawa bego mengeruk tanah kena batu-batu (kuno) itu. Ada empat batu (kuno),” kata Suwondo, Kamis (2/10/2023).
Suwondo mengatakan, para pekerja proyek normalisasi sempat menghentikan pengerjaan dua kali karena temuan batu kuno ini.
Sementara kini pengerjaan belum dilanjutkan karena masih menunggu arahan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri.
Ia meyakini masih banyak lagi struktur batu kuno selain temuan tersebut. Pasalnya, kata Suwondo, di tahun-tahun sebelumnya telah ditemukan batu kuno serupa di Sumber Dendeng.
Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, dan Olah Raga (Disbudparpora) Kota Kediri, Zachrie Ahmad, membenarkan temuan batu kuno di proyek normalisasi Sumber Dendeng.
Pengerjaan proyek dihentikan sementara, sembari menunggu hasil koordinasi dengan Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK) wilayah XI Jawa Timur.
“Jadi kami menerima laporan itu dari masyarakat. Kami cek ke lokasi dan kami juga mengkoordinasikan kelurahan dan kecamatan itu untuk melokalisir,” paparnya.
“Sekarang kita lagi menyusun laporan beserta dokumen-dokumennya. Belum ketemu bentuknya, jadi kita belum bisa menentukan itu apa. Karena kan masih temuan batu-batu yang bentuknya belum belum begitu jelas,” lanjut Zachrie.