Pedagang Enggan Pindah Meski Sentra PKL di SLG Kediri Rampung Dibangun

SLG Kediri
Caption: Area ‘khusus’ PKL di kawasan SLG Kediri, Jumat (13/10/2023). Doc: Anis/Metaranews.co

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Wacana pemindahan para Pedagang Kaki Lima (PKL) ke area ‘khusus’ pedagang atau sentra PKL di kawasan Simpang Lima Gumul (SLG) tampaknya masih belum dapat terealisasi.

Sejumlah pedagang enggan pindah, meski sudah ada tawaran dan lokasi tersebut telah rampung dibangun oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri.

Bacaan Lainnya

Salah satu PKL, Sri (42), mengaku enggan pindah ke lokasi baru yang disediakan Pemkab Kediri. Pasalnya, lokasi baru tersebut dinilai kurang strategis sebagai tempat jualan.

Sri mengaku khawatir perpindahan ke lokasi baru tersebut akan berpengaruh terhadap omzet penjualannya.

“Di sini saja kadang masih sepi, apalagi di dalam lokasi yang baru,” kata Sri, PKL yang saban hari berjualan maklor dan es teh itu, Jumat (13/10/2023).

Menurut Sri, lokasi baru untuk para PKL itu salah desain. Di mana stand jualan yang diperuntukkan buat para PKL lokasinya jauh dari pintu masuk dan jalan raya, sehingga diprediksi sepi pembeli.

Sri menyebut pihak Pemkab Kediri sudah berkali-kali merayu para PKL agar segera menempati lokasi baru tersebut. Namun para pedagang masih enggan pindah.

“Semua pedagang belum mau pindah,” sebutnya.

Plt Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Kediri, Agus Sugiarta mengatakan, area khusus para pedagang di kawasan SLG telah selesai dibangun.

Agus menuturkan, sebenarnya kawasan PKL ini mulai dibangun sejak 2021 lalu. Namun di tahun 2023 ini baru selesai proses pembangunannya.

“Secara kontrak sudah selesai (pembangunan sentra PKL),” ujarnya.

Sentra PKL ini letaknya di bagian utara Taman SLG, dan terdapat 400 bangunan kios. Pihak Pemkab Kediri juga memberikan area tambahan untuk pusat jajanan serba atau pujasera.

Selain pusat PKL dan sentra perbelanjaan, tempat ini juga dilengkapi dengan tempat bermain serta taman bagi anak-anak.

Agus menambahkan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kediri untuk tindak lanjut penggunaannya.

“Semoga nantinya sentra PKL ini bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar, terutama para pedagang yang berjualan di kawasan SLG,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Pemkab Kediri memang sempat melontarkan wacana bakal merelokasi para PKL di kawasan SLG. Wacana ini mulai mengemuka sejak tahun 2022 lalu.

Sesuai rencana, seluruh PKL yang ada bakal dipindahkan ke utara kawasan SLG Kediri. Namun wacana ini tak kunjung direalisasikan.

Pos terkait