Metaranews.co, Kota Kediri – Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri bersama stakeholder dan para relawan melaksanakan peringatan hari bumi sedunia dengan bersih-bersih sampah di sepanjang bantaran Sungai Brantas, Sabtu (27/4/2024).
Tak hanya bersih-bersih sampah, peringatan hari bumi yang dilakukan setiap tanggal 22 April itu juga disemarakkan dengan kegiatan tebar benih ikan dan penanaman pohon.
Pejabat (Pj) Wali Kota Kediri, Zanariah mengatakan, pihaknya sangat mendukung kegiatan peringatan hari bumi ini.
“Ini adalah kebutuhan Kota Kediri sendiri untuk menjaga lingkungan menjadi bersih, sehat, dan nyaman,” kata Zanariah seusai membuka kegiatan peringatan hari bumi, Sabtu (27/4/2024).
Zanariah menyampaikan, peringatan hari bumi sedunia itu hanyalah sebagai pengingat, agar manusia hidup tersebut harus turut serta menjaga buminya.
Dengan hal tersebut, ia berharap masyarakat akan mendapatkan manfaatnya, seperti terhindar dari berbagai ancaman kebencanaan.
Menurut Zanariah, agenda bersih-bersih sampah seperti ini diharapkan dapat dilakukan secara berkala di Kota Kediri.
“Maka harapan saya, kegiatan ini tidak hanya karena menunggu hari bumi,” harapnya.
Sementara itu, Kalaksa BPBD Kota Kediri, Indun Munawaroh, menyampaikan kegiatan peringatan hari bumi ini melibatkan sebanyak 1.170 relawan, TNI-Polri, dan organisasi perangkat daerah (OPD).
Indun menyebut ada tiga kegiatan utama yang dilakukan dalam acara ini, yakni pembersihan sampah, tebar benih ikan, dan penanaman pohon.
Total ada sebanyak 100.000 ekor benih ikan dari Provinsi Jawa Timur dan 15.000 ekor benih ikan dari relawan BWI.
Adapun pohon yang ditanam ada sebanyak 300 pohon berbagai jenis, seperti beringin, kluwak, jati belanda, dan lain sebagainya.
“Terima kasih kepada para relawan telah berpartisipasi dna mendukung kegiatan ini,” pungkasnya.