Metaranews.co, Kota Kediri – Polres Kediri Kota menggelar apel pasukan Operasi Zebra Semeru 2023, Senin (4/9/2023).
Operasi Zebra Semeru 2023 sendiri akan dilaksanakan selama 14 hari mulai 4 September hingga 17 September 2023. Total sebanyak 302 personel bakal diterjunkan pada operasi ini.
Kapolres Kediri Kota, AKBP Teddy Chandra mengatakan, tujuan operasi tersebut yakni untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan lancar berlalu lintas jelang Pemilu 2024.
“Operasi ini menciptakan Kamtibcarlantas jelang pelaksanaan operasi Mantab Brata, ataupun operasi terkait pelaksanaan pengamanan Pemilu,” kata Teddy, Senin (4/9/2023).
Teddy menjelaskan, pergerakan masyarakat akan sangat dinamis menjelang Pemilu 2024 mendatang. Hal itu diprediksi akan berpengaruh pada tingkat kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas.
“Pasti pergerakan orang maupun barang akan melalui sarana jalan menggunakan kendaraan bermotor,” jelasnya.
Teddy menyampaikan, pengguna kendaraan baik roda dua maupun roda empat wajib melengkapi surat-surat berkendara, seperti Surat Izin Mengemudi (SIM), Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), dan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) atau pelat nomor sesuai aturan yang berlaku.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Kediri Kota, AKP Prastya Yana menambahkan, dalam operasi ini pihaknya memberikan perhatian lebih pada pengendara yang tak memakai helm dan kendaraan yang tak sesuai spesifikasi teknis.
“Mengingat dua pelanggaran tersebut (tak memakai helm dan kendaraan tak sesuai spesifikasi teknis) selalu menjadi jenis pelanggaran terbanyak selama operasi dilakukan,” pungkas Prastya.