Rawan Ricuh, Laga PSBI Blitar vs Perseta Tulungagung Dijaga Ketat Ratusan Polisi

PSBI Blitar vs Perseta Tulungagung
Caption: Apel pengamanan laga PSBI Blitar vs Perseta Tulungagung di Stadion Gelora Penataran Blitar, Jawa Timur, Rabu (6/12/2023). Doc: Bahtiar/Metaranews.co

Metaranews.co, Kabupaten Blitar – Laga pembuka Grup I Liga 3 Regional Jawa Timur antara PSBI Blitar vs Perseta Tulungagung akan digelar di Stadion Penataran Nglegok, Kabupaten Blitar, Rabu (6/12/23) sore.

Laga PSBI Blitar vs Perseta Tulungagung itu diprediksi akan berjalan panas.

Bacaan Lainnya

Situasinya rawan ricuh karena kedua klub memang memiliki rivalitas yang cukup tinggi di wilayah Mataraman. Laskar Singo Lodro memiliki suporter yang loyal dan militan, begitu pula dengan Perseta Tulungagung.

Untuk mencegah terjadinya bentrokan antarsuporter, Polres Blitar Kota pun menerjunkan ratusan personel untuk mengamankan laga antara PSBI Blitar vs Perseta Tulungagung.

“Total personel yang kami terjunkan untuk mengamankan laga Liga 3 ini ada sekitar 252 personel, yang akan berjaga di luar stadion,” jelas Kapolres Blitar Kota, AKBP Danang Setyo.

Ratusan personel ini diterjunkan untuk mengantisipasi terjadinya kerusuhan antarsuporter. Pasalnya beberapa laga terakhir di Liga 1 maupun Liga 2 sering terjadi kerusuhan.

Selain itu, memang PSBI Blitar dengan Perseta Tulungagung mempunyai riwayat rivalitas yang panjang.

Kedua klub tersebut juga bersebelahan, sehingga memungkinkan suporter dari Tulungagung datang ke Blitar untuk mendukung Perseta.

“Ini bentuk upaya kami dalam mengantisipasi terjadinya kerusuhan di laga sepakbola,” tutupnya.

Pos terkait