Warung Kampoeng Asri di Kediri Suguhkan Kuliner Lezat Berkonsep Kebun Bibit

Warung Kampoeng Asri
Caption: Salah seorang pengunjung menikmati kuliner Warung Kampoeng Asri, Sabtu (20/1/2024). Doc: Anis/Metaranews.co

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Kabupaten Kediri, Jawa Timur, memang dikenal menjadi gudangnya kuliner pilihan menarik. Salah satunya Warung Kampoeng Asri, yang berada di Desa Darungan, Kecamatan Pare.

Terletak di barat Jalan Raya Wonoasri Bendo-Pare, para pecinta kuliner dapat menjangkau warung ini, dengan perjalanan 15 menit dari Monumen Simpang Lima Gumul (SLG) yang merupakan ikon Kabupaten Kediri.

Bacaan Lainnya

Di Warung Kampoeng Asri ini, para pengunjung dapat menikmati kuliner menarik dengan suasana asri kebun bibit berbagai jenis pohon buah.

Berbagai tanaman dan bihit pohon buah sengaja ditanam di berbagai spot, seperti pohon alpukat, sawo, jambu, dan lain sebagainya.

Gemercik air mancur yang terpasang di kolam ikan juga sengaja didesain untuk menambah kenyamanan pengunjung.

“Untuk Warung Kampoeng Asri ini memang sengaja dikonsep agar pengunjung dapat menikmati kuliner dengan suasana asri,” kata Pengelola Warung Kampoeng Asri, Nia Beta Cahyanti, Sabtu (20/1/2024).

Nia menjelaskan, berbagai menu makanan, minuman, dan jajanan disiapkan untuk melayani para pengunjung. Menu andalan Warung Kampoeng Asri di antaranya nila bakar.

Warung Kampoeng Asri sendiri berdiri sejak 17 Januari 2024. Warung Kampoeng Asri ini bisa menjadi pilihan para pecinta kuliner.

Sementara itu, Toni, salah seorang pengunjung asal Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri, mengaku nyaman berkunjung di Warung Kampoeng Asri.

Lokasi yang asri membuat dia betah menghabiskan waktu untuk menikmati sajian kuliner bersama teman-temannya.

“Nila bakarnya enak, lokasi (Warung Kampoeng Asri) juga nyaman,” pungkasnya.

Pos terkait