Apa saja Manfaat Mengonsumsi Terong Hijau?

ilustrasi terong hijau (pixabay)
ilustrasi terong hijau (pixabay)

Metaranews.co, Kesehatan – Terong hijau atau terung adalah terong dengan bentuk bulat berwarna hijau. Karena terong ini memiliki rasa yang sedikit pahit dan agak pahit, makanya kebanyakan orang kurang menyukainya.

Padahal jenis terong ini memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Menukil dari laman Sehatq, berikut 7 manfaat terong hijau untuk kesehatan tubuh:

Meningkatkan daya tahan tubuh

Manfaat pertama yang bisa dirasakan dari mengkonsumsi terong hijau adalah membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit. Manfaat ini berasal dari adanya vitamin C dalam sayuran ini.

Menjaga kesehatan sistem pencernaan

Tak hanya kaya vitamin C, terung hijau juga mengandung serat makanan. Serat dalam sayuran ini diduga memiliki kemampuan untuk menjaga dan meningkatkan fungsi sistem pencernaan.

Meningkatkan kesehatan kulit

Selain bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh, kandungan vitamin C pada terong hijau juga bermanfaat untuk menutrisi kulit. Dengan demikian, kulit akan menjadi lebih halus dan lembab.

Tak hanya itu, berbagai kandungan penting dalam terung juga bermanfaat untuk mengurangi risiko kanker dan membantu mengatasi masalah peradangan kulit, termasuk jerawat.

Membantu mengontrol tekanan darah

Mengkonsumsi terong hijau juga bermanfaat untuk membantu mengontrol tekanan darah. Manfaat ini didapat berkat kandungan potasium pada terong hijau.

Mencegah kolesterol tinggi

Ekstrak terung hijau dipercaya mampu merangsang proses produksi empedu dan juga menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Menjaga kesehatan jantung

Manfaat terong hijau selanjutnya adalah perannya dalam mendukung kesehatan jantung. Disebutkan sebelumnya bahwa terong jenis ini dapat membantu mengontrol tekanan darah dan kolesterol.

Dengan demikian, jantung akan lebih sehat dan mampu bekerja maksimal dalam menjalankan fungsinya.

Mengurangi resiko diabetes

Tak hanya baik untuk kesehatan jantung, terong segar atau terong hijau juga dianggap memiliki peran yang sama dengan insulin. Dengan begitu, terong diyakini mampu membantu mengurangi risiko diabetes.

Demikian 7 manfaat terong hijau untuk kesehatan, semoga bermanfaat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *