Metaranews.co, Tips – Di Indonesia, es teh populer sebagai teman makan. Cemilan bisa ditemani es teh atau teh hangat.
Makan besar pun terasa kurang jika tidak ditemani teh. Teh dikenal murah dan mudah dibuat.
Namun, beberapa makanan ini perlu dihindari bila kamu minum teh. Melansir halodoc.com berikut beberapa makanan yang perlu dihindari saat minum teh:
- Sayuran Hijau
Sayuran hijau merupakan makanan yang memiliki banyak manfaat. Namun ternyata makan sayur hijau sebaiknya tidak dibarengi dengan teh.
Teh dapat menghambat penyerapan nutrisi dari sayuran hijau, sehingga tubuh akan kehilangan banyak manfaat yang dibutuhkannya. Alih-alih minum teh, Anda disarankan untuk banyak minum air putih yang dapat memperlancar proses pencernaan.
- Lemon
Semakin berkembang nya jaman, semakin banyak pula variasi rasa teh, seperti lemon tea.
Perpaduan rasa pahit dan sensasi asam menyatu dalam sajian lemon tea alias teh lemon ini. Tapi tahukah kamu, ternyata lemon tea kurang memberikan manfaat yang baik pada tubuh, khususnya yang memiliki masalah lambung lho.
Lemon punya kandungan asam yang tinggi bila dicampurkan dengan teh, sehingga teh lemon bisa memicu naiknya asam lambung hingga mulas, terutama bila diminum saat perut kosong.
- Makanan dingin
Penting untuk mengonsumsi makanan dan minuman dengan suhu yang kurang lebih sama. Setelah minum teh panas, sebaiknya jeda dulu sebelum makan makanan dingin dan sebaliknya.
Perbedaan suhu ini melemahkan proses pencernaan dan bisa memicu rasa mual.
- Kacang
Teh memiliki kandungan tanin yang dapat menghambat penyerapan zat besi. Sehingga sebaiknya kurangi minum es teh atau teh hangat bila sedang nyemil kacang- kacangan.
- Susu
Campuran susu dan teh memang enak tapi sebenarnya tidak disarankan. Namun, mencampurnya dengan susu, baik susu sapi maupun susu kedelai, akan merusak manfaat antioksidan dari teh.
Sementara itu, manfaat kalsium pada susu juga tidak bisa Anda dapatkan karena kafein pada teh dapat mengurangi penyerapan kalsium.
Itulah 5 makanan yang tidak boleh dimakan saat minum teh.