Metaranews.co, Kesehatan – Sering nyeri pinggang sebelah kanan? Itu mungkin sedang mengalami cedera otot akibat salah tidur. Atau mungkin salah bergerak ketika sedang melakukan aktivitas.
Nyeri pinggan bisa membuat penderitanya mengalami sakit dan bisa menganggu kegiatan sehari-hari. Meskipun, nyeri yang dirasakan bisa sembuh dengan sendirinya.
Penyebab Nyeri Pinggang Sisi Kanan
Melansir Halodoc.com, ada beberapa faktor atau penyakit yang bisa menjadi penyebab sakit pinggang sebelah kanan, yaitu:
1. Penyempitan Tulang Belakang
Sakit pinggang sebelah kanan bisa muncul sebagai tanda penyempitan tulang belakang. Kondisi ini dapat terjadi karena beberapa sebab, namun umumnya disebabkan oleh radang sendi.
Risiko peradangan pada persendian dikatakan berkaitan dengan bertambahnya usia. Biasanya, nyeri pinggang sebelah kanan akibat penyempitan tulang belakang akan terasa semakin parah saat beraktivitas dan mereda saat tubuh beristirahat.
2. Cedera
Cedera juga bisa menjadi penyebab nyeri pinggang kanan. Kondisi ini biasanya terjadi pada tulang belakang, termasuk bagian bantalan tulang.
Saat bagian ini terluka, biasanya akan terjadi tekanan pada saraf di sekitarnya dan hal itulah yang menyebabkan nyeri. Biasanya nyeri akan lebih terasa saat mengangkat beban yang berat atau berlebihan
3. Masalah otot
Otot-otot di punggung juga bisa terpengaruh. Nah, masalah pada otot tersebut bisa menjadi pemicu munculnya nyeri pinggang sebelah kanan.
Area ini juga mengalami cedera dan kekakuan otot. Kondisi ini dapat memicu gejala berupa kram pada otot atau kedutan otot. Biasanya gejala akan muncul secara tiba-tiba atau sulit dikendalikan.
4. Gangguan Ginjal
Gangguan pada ginjal kanan bisa menjadi penyebab seseorang mengalami nyeri punggung. Tentu saja sakit pinggang akan terasa di sebelah kanan.
Ada beberapa gangguan ginjal yang bisa menyebabkan nyeri pinggang sebelah kanan, antara lain batu ginjal atau infeksi ginjal.
5. Masalah Empedu
Selain itu, gangguan kesehatan ginjal juga bisa menyerang empedu. Nah, ternyata penyakit ini juga bisa ditandai dengan nyeri pinggang sebelah kanan.
Empedu merupakan bagian dari hati yang memiliki fungsi mencerna lemak dalam tubuh. Organ ini terletak di sisi kanan perut.
Masalah pada empedu bisa memicu nyeri yang lama kelamaan bisa menjalar ke pinggang kanan.
Salah satu masalah empedu yang bisa menyebabkan nyeri pada pinggang bagian kanan adalah batu empedu. Kondisi ini umumnya menyebabkan nyeri pinggang kanan yang menjalar ke perut disertai demam dan pusing.
6. Skiatik
Sciatica, atau ‘sciatica’, adalah nyeri saraf akibat luka atau iritasi pada saraf sciatic, yang berasal dari pantat (gluteal). Saraf skiatik adalah saraf terpanjang dan paling tebal di tubuh. Saraf ini mengalir melalui panggul, punggung, bokong, hingga jari kaki.
Kondisi ini dapat terjadi pada siapa saja yang mengalami iritasi atau tekanan pada saraf.
Jika Anda mengalami nyeri hebat yang menjalar di sepanjang saraf ini, seperti di sisi kanan punggung, Anda mungkin menderita linu panggul.
7. Kehamilan Ekstopik
Kondisi selanjutnya yang juga bisa menyebabkan nyeri pinggang sebelah kanan adalah kehamilan ektopik. Kehamilan ektopik adalah gangguan implantasi dari pembuahan sel telur. Normalnya, sel telur yang telah dibuahi oleh sperma harus menempel di dinding rahim.
Namun, pada jenis kehamilan ektopik ini, hasil pembuahan menempel pada tempat selain dinding rahim. Khusus bagi wanita, ada kemungkinan nyeri pinggang sebelah kanan bisa menjadi tanda kehamilan ektopik.
8. Penyakit Bawaan
Ada beberapa penyakit bawaan yang bisa menyebabkan nyeri pinggang sebelah kanan. Salah satunya adalah spina bifida yang penyebabnya adalah gangguan pada pembentukan saraf, saat bayi berada di dalam kandungan.
Itulah beberapa faktor penyebab nyeri pinggang sebelah kanan. Jika sudah merasakan nyeri, mungkin mengalami beberapa faktor diatas.