Ekskavasi ke 6 Situs Adan-adan Kediri, BRIN Temukan 3 Arca Raksasa Setinggi 2 Meter

Metaranews.co, Kediri – Badan Riset Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melakukan ekskavasi lanjutan di Situs Adan-adan Kabupaten Kediri, Sabtu (12/11/2022). Dari eskavasi tersebut ditemukan tiga arca berukuran besar setinggi 2 meter.

Ketua tim peneliti eskavasi Badan Riset Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Sukawati Susetyo, mengungkapkan temuan ketiga arca berukuran besar itu merupakan sepasang Makara dan Dwarapala yang biasanya terletak didepan bagian pintu masuk sebuah candi, digunakan untuk beribadah.

Bacaan Lainnya

“Ini diperkirakan ada sejak abad ke-10 silam, masa era kerajaan Kediri,” kata Sukawati, saat ditemui di Situs Adan-adan berlamat di Dusun Candi, Desa Adan-Adan, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Sabtu (12/11/2022).

Sukawati menjelaskan penggalian atau eskavasi Situs Adan-adan ini dilakukan selama Selasa (8/11) lalu, sampai Sabtu (12/11) ini. Penggalian semalam 3 meter menemukan ketiga arca berukuran besar dan indah.

Situs Adan-adan ini telah dilakukan penelitian sejak tahun 2015 lalu, dari berbagai temuan-temuan benda bersejarah. Maka dengan temuan ketiga arca ini maka total 6 kali eskavasi yang sudah dilakukan.

Dari titik awal temuan tahun 2015, pengembangan dengan denah lokasi perkiraan candi sampai 5 tahap. Dari seluruh tahapan tersebut dirangkai hingga pada eskavasi ke-6 kali ini.

“Ini merupakan temuan yang sangat indah, dan layak untuk pengembangan wawasan ke masyarakat,” ujarnya.

Menurut Sukawati, eskavasi ini sangat penting untuk meneruskan penemuan tang sudah ada di Situs Adan-adan. “Diharapkan temuan ini bisa dinikmati oleh semua masyarakat,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *