Infinix Keluarkan Smartphone Terbaru dengan Kamera 200 MP, Harganya Hanya Segini

Penampakan Infinix Zero Ultra (Istimewa)

Metaranews.co, Techno – Brand Smartphone Infinix resmi mengeluarkan 2 produk series Zero yakni Zero 20 dan Zero Ultra. Dua ponsel ini memiliki spesifiksi yang siap bersaing di pasaran dengan harga yang cukup murah. 

Dalam smartphone baru ini, Infinix masih menggunakan chipset kepunyaan Mediatek, dan keduanya menggunakan kamera yang cukup mumpuni, dimana Infinix Zero 20 menggunakan kamera 108 MP, dan Infiniz Zero Ultra menggunakan kamera 200 MP.  

Bacaan Lainnya

Spesifikasi Infinix Zero 20 

Smartphone Infinix Zero 20 menggunakan chipset dari MediaTek Dimensity G99. Namun belum suport jaringan 5G. Selain itu dari segi kameranya sudah sangat mumpuni berkualitas besar 108MP untuk kamera utama belakang dan 60MP untuk kamera depan. 

Tidak lengkap rasanya tidak membahas soal kapasitas memori yang di sematkan. Pada smartphone Infinix Zero 20 ini telah diberikan kapasitas RAM sebesar 8GB bisa ditambah mencapai 13GB. 

Untuk ruang penyimpanan internalnya juga diberikan sangat maksimal yaitu sebesar 256GB. Dalam penunjang pengguna dalam bermain game atau dipakai waktu yang lama sehingganya dapat menyebabkan panas. 

Infinix sudah mengantisipasi dengan memberikan cooling system technologi terbaru VC Liquid Cooled. Infinix Zero 20 ini memiliki area Vapor Chamber selulas 2328 milimeter persegi dengan ditambah adanya 11 layer material penunjang anti panas.

Selanjutnya pada segi baterai memiliki kapasitas 4500mAh yang telah didukung teknologi fast charging 45watt. Yang diklaim pada saat pengisian daya 75% membutuhkan waktu 30menit.

Spesifikasi Infinix Zero Ultra

Sementara untuk Infinix Zero Ultra dari segi chipset masih menggunakan pabrikan MediaTek, namun kali ini dari Dimensity 920. 

Namun pada segi kualitas layar, smartphone flagship Infinix ini memiliki layar AMOLED 120Hz dan desain layarnya menggunakan waterfall display 71 derajat. Keunggulan terlihat dari segi kamera. Yang mana Infinix Zero Ultra ini sudah dibekali kualitas kamera besar 200MP. Perusahaan mengklaim kualitas kamera ini sebagai “The world’s highest pixel imaging system.”

Dan lagi, Infinix menyematkan teknologi kecepatan dalam mengisi daya. Yang mana pada smartphone ini Infinix membekali 180Watt Thunder Charge. Yang mana dipercaya dapat mengisi daya secara full 100% hanya membutuhkan waktu 12 menit saja. 

Sama seperti Zero 20, di Zero Ultra ini juga sudah dibekali teknologi cooling system terbaik. Dan hal yang sama juga terlihat dari pembekalan kapasitas memori yang sama-sama memberikan kapasotas RAM sebesar 8GB bisa ditambah sampai 13MP. Serta untuk kapasitas memori internalnya juga dibekali sama sebesar 256GB. 

Untuk harga dari kedua smartphone terbaru Infinix ini, teruntuk harga Infinix Zero 20 dibanderol dengan harga Rp 3,399,000 dan flash sale mulai tanggal 7 Oktober 2022 pukul 12.00 WIB eksklusif di Shopee. Teruntuk smartphone Infinix Zero Ultra dibanderol Rp 6,449,000 dengan harga flash sale mulai tanggal 7 Oktober 2022 pukul 12.00 WIB.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *