Metaranews.co, News – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya menanggapi usulan penggantian Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan.
Jokowi mengatakan, setelah menyelesaikan masa jabatannya sebagai Presiden RI, ia ingin pensiun dan kembali ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah.
“Waduh, saya mau pensiun pulang ke Solo,” ucap Jokowi sembari tertawa kecil setelah perayaan HUT TNI ke-78 di Monas, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023) dikutip Suara.
Menurut Jokowi, masih banyak tokoh muda yang mampu mengisi posisi Ketum PDIP. Seperti kedua anak Megawati, yakni Puan Maharani dan Muhammad Prananda Prabowo.
“Banyak yang muda-muda. Ada Mbak Puan, ada Mas Prananda, gitu kan,” ujar Jokowi.
Sekadar informasi, putra Presiden Soekarno, Guntur Soekarnoputra, dalam opininya mengatakan, Jokowi perlu melanjutkan karir politiknya setelah lengser sebagai Presiden.
“Langkah Jokowi untuk menjadi Ketua Umum PDIP ini sangat dimungkinkan,” tulis Guntur.
Dengan usulan agar Jokowi menjadi Ketum PDIP, Guntur kemudian mengatakan agar Megawati bisa menjadi Ketua Dewan Pertimbangan.
“Dalam hal ini, jika nanti disetujui Megawati akan menjadi ketua dewan pembina. Dapat saja kepada Megawati diberikan lagi hak prerogatif layaknya sebelumnya,” ujarnya.