Metaranews.co, News – Idul Fitri memang masih sekitar dua Minggu lagi. Namun, puncak mudik Lebaran 2023 diprediksi akan terjadi pada tanggal 18-21 April atau H-1 hari raya.
Hal tersebut diprediksi oleh Korlantas Polri. Pihak Korlantas mengatakan, prediksi itu dikeluarkan usai majunya cuti lebaran bersama mulai 19 April 2023.
“Jadi kami prediksi antara tanggal 18 sampai 21 untuk mudik,” jelas Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan, Selasa (28/3/2023) melansir Suara.com.
Lebih lanjut, Brigjen Aan melanjutkan, polisi mengantisipasi pergerakan arus mudik mulai 18 April malam.
“Ada kenaikan sampai tanggal 21 atau H-1 bagi yang lebaran tanggal 22. Bagi yang lebaran tanggal 21 akan kembali sebelum tanggal 21,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Aan kembali mengungkapkan bahwa polisi memperkirakan puncak arus lalu lintas pada 25 April.
“Kemudian arus balik atau arus balik kemungkinan pada gelombang pertama ke-25,” ungkapnya.
Pada arus mudik Lebaran 2023 kemungkinan terjadi pergerakan pemudik mudik dalam dua gelombang.
“Ada 2 kemungkinan gelombang arus balik ini nanti. Karena tanggal 1 Mei adalah hari libur merah,” pungkasnya.
Pemerintah telah melakukan perubahan tanggal cuti bersama Idul Fitri 2023. Total hari libur bertambah, dari yang awalnya hanya enam hari, menjadi tujuh hari.
Perubahan tersebut berupa memajukan dan menambah beberapa hari libur Idul Fitri 2023 yang sebelumnya diatur dalam SKB 3 Menteri.
Sehingga, jika dihitung, tanggal libur lebaran 2023 dimulai dari 19 April 2023 hingga 25 April 2023.